Kapolsek Loa Kulu Sambut Kedatangan Peserta Latsitarda Nusantara XLIV



Kapolsek Loa Kulu Sambut Kedatangan Peserta Latsitarda Nusantara XLIV 

KUKAR,Anekafakta.com

Polsek Loa Kulu menghadiri proses kedatangan taruna Latihan Integrasi Latsitardanus (Latsitardanus) XLIV tahun 2024 di Koramil 0906-02 Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara. Pada Senin (6/5/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Latsitardanus XLIV yang dilaksanakan di Kecamatan Loa Kulu.

Sejumlah 49 taruna dari berbagai institusi kepolisian dan militer turut serta dalam kegiatan tersebut. Didampingi oleh petugas dan pendamping. Mereka dibagi menjadi beberapa kelompok yang ditempatkan di rumah-rumah warga setempat untuk tempat istirahat selama Latsitardanus.

Kedatangan rombongan taruna dilakukan dengan menggunakan tiga unit kendaraan yang telah disiapkan dengan baik itu disambut oleh Kapolsek Loa Kulu AKP Rahmat Andika Prasetyo.

Setibanya di Koramil Loa Kulu, mereka langsung mengambil perlengkapan dan diberikan penjelasan terkait pembagian tempat istirahat.

Kegiatan berjalan lancar tanpa ada insiden yang mencolok, dan situasi tetap aman dan kondusif.

*Humas Res Kukar*

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama