Intip Momen Puluhan Anak TK Muslimat NU Masithoh Kunjungi Polsek Kalinyamatan
Jepara,Anekafakta.com
Polres Jepara | Dalam rangka program Polisi Sahabat Anak, Kepolisian Sektor (Polsek) Kalinyamatan Polres Jepara mendapat kunjungan dari anak-anak sekolah TK Muslimat NU Masithoh yang berada di Desa Bandungrejo, Kecamatan Kalinyamatan, Kabupaten Jepara, Selasa (14/5/2024).
Kapolsek Kalinyamatan Iptu Yusron beserta anggota menyambut kedatangan 30 anak-anak TK yang berkunjung tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Kalinyamatan mengatakan, "Kegiatan Polisi Sahabat Anak ini dilakukan guna menghilangkan kesan menakutkan terhadap sosok polisi di mata anak-anak, sekaligus untuk menanamkan rasa empati anak-anak kepada polisi sejak usia dini," ujar Iptu Yusron saat ditemui disela-sela kegiatan, Selasa (14/5/2024).
Kegiatan Polisi Sahabat Anak ini dilaksanakan oleh Personel Polsek Kalinyamatan dengan menyenangkan. Karena, bukan hanya sekedar belajar tentang pengenalan rambu-rambu lalu lintas, tetapi juga diselingi dengan menyanyi lagu anak-anak yang bertemakan kepolisian.
Selain itu, personel tidak lupa memperkenalkan profesi kepolisian seperti pakaian yang digunakan polisi saat berdinas dan kendaraan dinas yang digunakan oleh kepolisian.
Kapolsek Kalinyamatan juga berharap, melalui kegiatan ini anak-anak juga bisa mengingatkan orang tuanya agar selalu tertib berlalu lintas.
"Contohnya pada saat dibonceng motor ke sekolah untuk selalu mengenakan helm baik pengemudi maupun penumpangnya demi keselamatan," tuturnya.
Sementara itu, salah satu perwakilan guru TK Muslimat NU Masithoh mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian khususnya Polsek Kalinyamatan Polres Jepara yang telah menerima kunjungan dari anak-anak TK Muslimat NU Masithoh dan memberikan pengetahuan kepada anak didik.
"Terima kasih atas kepeduliannya terhadap pendidikan anak sejak usia dini, dengan memberikan berbagai edukasi yang diharapkan dapat memacu semangat mereka," ujarnya.
Melalui kegiatan tersebut, sambungnya, anak-anak dapat mengenal lebih dekat sosok kepolisian dan menanamkan rasa kecintaan mereka kepada polisi.
"Ini membuktikan bahwa polisi adalah sahabat anak. Mereka akan melihat sosok polisi yang ramah dan humanis, bukan menakutkan," pungkasnya.
Tony,Mariyo/Red
Posting Komentar