Ingin Mandiri, Mahasiswi Di Sampang Ini Bangun Usaha Kuliner MIE_RIP





Ingin Mandiri, Mahasiswi Di Sampang Ini Bangun Usaha Kuliner MIE_RIP

SAMPANG, Anekafakta.com - 

Keinginan untuk mandiri dan mengembangkan bakat berbisnis menjadi pertimbangan bagi Aliyah Norrahmah 23 warga jalan Diponogoro Sampang Madura Jawa Timur

Sehingga sejak awal tahun 2023, Nora panggilan akrab Mahasiswa Semester akhir Jurusan Analis Kesehatan UNUSA Surabaya ini mendirikan usaha kuliner berupa Mie Pedas MIE_RIP

Namun walaupun masih terbilang baru di dunia usaha kuliner, MIE_RIP yang tiap malam mangkal di depan Pasar Srimangunan jalan Wakhed Hasyim ini mendapat tempat di hati masyarakat dan pelanggan maupun pembeli mulai berdatangan

Ditemui disela sela kesibukan melayani pembeli senin malam 6/5, Nora yang dibantu oleh seorang Pekerja mengaku sedang kosong dari aktivitas Kampus
"Saat ini sedang tidak ada aktivitas di Kampus jadi fokus kepada bisnis dan membantu pekerja," ujarnya

Masih menurut Nora, Ia terpaksa melibatkan temannya selain untuk memberikan lapangan pekerjaan juga mengisi kekosongan saat sedang sibuk menjalankan aktivitas di Kampus

Menurutnya bisnis olahan Mie ini memang marak dan banyak jenisnya, namun Mie Pedas MIE_RIP olahan serta rasanya berbeda 
"Jika ingin merasakan bedanya MIE_RIP datang ke lapak saya di depan Pasar Srimangunan, dijamin ketagihan apalagi harganya juga terjangkau," tandas Nora






Diungkap, usaha yang dilakukan itu terdorong dari keinginan mandiri dan mengembangkan bakat berbisnis yang dimiliki

Ditambahkan, lapak MIE_RIP buka setiap hari dimulai pukul 18.00 wib sampai 22.00 wib

Berikut menu yang disajikan di lapak MIE_RIP, yang original (tanpa cabe) 9 ribu, Level 1 - 2 harganya 10 ribu dan Level 3 - 5 harganya 12 ribu

Menu lain yang tersedia Telur 3 ribu, Sosis 3 ribu, Smoke beef 2 ribu,  Siomay 3 ribu, Air Mineral 3 ribu dan Es teh 3 ribu, bagi yang ingin order dapat melalui contact person ke 087865922537.(Imade)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama