Bimtek Dan Penilaian Mandiri Maturitas Sistem Pengendalian Internal Pemerintah Di Lanud Adi Soemarmo



Bimtek Dan Penilaian Mandiri Maturitas Sistem Pengendalian Internal Pemerintah Di Lanud Adi Soemarmo 

Surakarta, Lanud Smo. 

Bertempat di ruang rapat, Kepala Dinas Personel Lanud Adi Soemarmo Kolonel Adm Agus Basuki, S.T., M.M., mewakili Komandan Lanud Adi Soemarmo Marsma TNI Bambang Juniar Djatmiko,  S.Sos., M.M., menerima kedatangan Tim Itjenau yang dipimpin oleh Kabaglahtaeval Set Itjenau  Kolonel Adm Made Meliun dalam rangka Bimtek Dan Penilaian Mandiri Maturitas Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) Terintegrasi Tahun 2024. Senin (13/5/2024).

Pada kesempatan tersebut Kabaglahtaeval Set Itjenau membacakan sambutan Ses Itjenau selaku Pengendali Tim Marsma TNI Erwan Andrian, S.E., M.M., yang mengatakan bahwa pelaksanaan reformasi birokrasi terus dijalankan secara konsisten dan berkelanjutan dengan sasaran terciptanya birokrasi yang bersih efektif efisien dan akuntabel serta berkinerja tinggi sehingga mempunyai pelayanan publik yang berkualitas.

Lebih lanjut Ses Itjenau mengatakan  SPIP merupakan kegiatan yang dilakukan secara terus-menerus oleh pimpinan dan seluruh pegawai untuk memberikan keyakinan yang memadai atas tercapainya tujuan organisasi yang efektif dan efisien. 

Acara Bimtek Dan Penilaian Mandiri Maturitas Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) Terintegrasi Tahun 2024 diikuti oleh para pejabat Lanud Adi Soemarmo terkait. (Pen Lanud Smo).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama