Tingkatlan Semangat Nasionalisme, Kapolres Kutai Kartanegara Nobar Semifinal Piala Asia U23 Bersama Warga
Kukar,Anekafakta.com
Dalam rangka meningkatkan kebersamaan dan semangat nasionalisme, Polres Kutai Kartanegara bekerja sama dengan pemerintah mengadakan acara Nonton Bareng (NOBAR) pertandingan Semi Final Piala Asia U23 antara tim nasional Indonesia melawan Uzbekistan.
Acara yang berlangsung meriah ini diadakan di simpang 4 pendopo Bupati Kutai Kartanegara pada Senin, 29 April 2024, mulai pukul 20.00 wita hingga selesai.
Kegiatan yang dihadiri oleh Kapolres Kutai Kartanegara, AKBP Heri Rusyaman ini tidak hanya menjadi ajang kumpul anggota kepolisian saja, tetapi juga diikuti oleh pejabat daerah serta masyarakat setempat.
Hadir juga dalam acara tersebut Sekda Kutai Kartanegara Sunggono, perwakilan Dandim 0906/Kkr dan berbagai kepala bagian serta pejabat utama di jajaran Polres Kutai Kartanegara turut serta dalam NOBAR ini.
Kapolres Kutai Kartanegara, yang turut hadir dan antusias dalam kegiatan Nonton Bareng ini, menyampaikan bahwa kegiatan nonton bareng ini bukan hanya tentang menyaksikan sepak bola, tetapi lebih kepada bagaimana kita, sebagai masyarakat Indonesia, bersatu dan mendukung penuh perjuangan para pemuda kita di kancah internasional.
Ia juga menekankan pentingnya dukungan moral dari masyarakat untuk meningkatkan semangat para pemain.
"Dukungan kita sangat berarti bagi mereka. Sebagai bangsa, kita harus bersama-sama berusaha memberi energi positif kepada pemain-pemain kita," tegasnya.
AKBP Heri berharap dengan kegiatan seperti Nonton Bareng ini memiliki dampak yang baik dalam mempererat hubungan serta memperkuat rasa nasionalisme dan patriotisme.
"Semoga, dengan terjaganya semangat kebersamaan ini, dapat mendorong Timnas U23 kita untuk berprestasi di tingkat yang lebih tinggi dan membawa pulang kemenangan yang akan menjadi kebanggaan bagi kita semua," tutupnya.
Posting Komentar