Kasat Lantas Polres Klungkung Jadi Narasumber Dalam Kegiatan Talk Show “Hallo Kamtibmas”



Kasat Lantas Polres Klungkung Jadi Narasumber Dalam Kegiatan Talk Show "Hallo Kamtibmas"

Bali,Anekafakta.com

Polres Klungkung bekerja sama dengan Radio Srinadi FM 99.7 FM  menggelar Talk show Dialog interaktif " Hallo Kamtibmas" kali ini menghadirkan Kasat Lantas Polres Klungkung Iptu Made Erdiana Putra, S.Tr.K.,S.I.K.,M.H.,  sebagai narasumber.  Senin, 29 April 2024

Talkshow ini dilaksanakan dalam rangka memberikan sosialisasi kamseltibcarlantas kepada seluruh masyarakat pengguna jalan di Kabupaten Klungkung

Kasat Lantas Polres Klungkung Iptu Made Erdiana Putra, S.Tr.K.,S.I.K.,M.H., mengharapkan dengan sosialisasi yang diberikan lewat radio ini dapat didengar oleh seluruh masyarakat, sehingga masyarakat dapat lebih peduli akan ketertiban dan keselamatan dalam berlalu-lintas "sosialisasi budaya tertib lalu lintas yang mengacu pada UU No.22 Th 2009 "

Saat berlangsungnya Talk Show  Iptu Made Erdiana Putra, S.Tr.K.,S.I.K.,M.H.,memperkenalkan diri kepada masyarakat Klungkung sebagai langkah awal dalam menjalankan tugas pokok dan memimpin Satlantas Polres Klungkung kedepan dengan meminta dukungan masyarakat berupa partisipasi dan kontribusi dalam hal pemeliharaan kamseltibcarlantas yang kondusif.

Kali ini Talk Show di Radio Srinadi FM Kasat Lantas Memberi penjelasan tentang Tugas Kepolisian Dibidang Lalu Lintas yaitu  Tugas Kepolisian  Satuan Lalu Lintas dalam  Bidang Preemtif Yaitu adanya Unit Kamsel Satlantas Polres Klungkung dalam  pecegahan dengan memberikan himbauan kepada seluruh lapisan masyarakat dari tingkat TK s/d Perguruan Tinggi dan juga masyarakat terorganisir maupun non organisir.

Jika di Bidang Preventif yaitu Unit Turjawali Satlantas Polres Klungkung melaksanakan tugas Pengaturan, Penjagaan dan Patroli sedangkan Bidang Represif yaitu Unit Gakkum Satlantas Polres Klungkung memberikan penangan dibidang hukum, pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan berlalu lintas.

Disamping mengenalkan tentang tugas tugas dalam bidang lalu lintas, Iptu Made Erdiana Putra, S.Tr.K.,S.I.K.,M.H., juga memberikan  himbauan agar warga masyarakat klungkung  tidak menggunakan Knalpot yang tidak sesuai dengan Spesifikasi Teknis berlalu lintas. Imbuhnya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama