Buat Aman dan Nyaman Masyarakat Polres Klungkung Rutin Laksanakan Patroli Malam
Bali,Anekafakta.com
Personil Satuan Samapta Polres Klungkung melaksanakan Kegiatan patroli "Blue Light Patrol" untuk mengantisipasi tindak kriminalitas, Patroli dilaksanakan dengan menyasar beberapa titik lokasi yang di anggap rawan, seperti Kertagosa, Pasar Galiran, kompleks perkantoran, Perbankan dan Pemukiman rumah pada penduduk. Kamis, 11 April 2024
Satuan samapta Polres Klungkung Melaksanakan Kegiatan patroli malam sebagai kegiatan preventif / Pencegahan dan juga untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas.
Kapolres Klungkung AKBP Umar, S.I.K.M.H melalui Kasi Humas Iptu Agus Widiono Mengatakan bahwa kegiatan patroli ini dilaksanakan untuk memantau perkembangan situasi wilayah dan juga untuk memberikan kenyamanan, keamanan dan keselamatan bagi masyarakat.
Lanjutnya, personel juga menyampaikan bahwa Satuan samapta Polres Klungkung Melaksanakan giat patroli preventif untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas.
"Kami sambangi beberapa warga yang sedang berkumpul dan beraktivitas, tak lupa kami berikan imbauan untuk selalu menjaga ketertiban," jelas Iptu Agus
Kasi Humas menambahkan, dalam pelaksanaan patroli ini target utama adalah di pusat keramaian dan daerah rawan terjadinya gangguan kamtibmas, dengan kehadiran personil Polri sangat di perlukan untuk antisipasi segala kemungkinan terjadi gangguan kamtibmas
Sat samapta juga Melaksanakan giat patroli preventif di seputaran Jalan Baypass Ida Bagus Mantra dan juga Rest area Goa Lawah dan rumah rumah penduduk yang di tinggal mudik untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta antisipasi terjadinya 3 C ( Curas, Curat dan Curanmor).
"Kami harap dengan kehadiran Polisi berseragam ditengah tengah masyarakat dapat menciptakan dan menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif", tutup Kasi Humas.
Posting Komentar