Wakili Danramil Koptu Suyanto Hadiri Peresmian Masjid Jami Nurul Falah
Kodam Jaya, Tigaraksa,Anekafakta.com
Salah satu bentuk pembinaan wilayah, Koptu Suyanto mewakili Danramil 12/Rajeg Kapten Arh P. Sihotang menghadiri peresmian masjid Jami Nurul Falah yang berada di perumahan Kotabumi 6 Desa Rajeg Mulya kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, Jum'at (15/03/2024).
Warga menilai sudah padatnya penduduk di wilayah perumahan yang ada di Rajeg, untuk itu inisiatif timbul dari warga untuk membangun masjid sendiri yang di dalam komplek perumahan.
Danramil 12/Rajeg Kapten Arh P Sihotang melalui Koptu Suyanto mengatakan, sebagai aparat teritorial tentunya mendukung apa yang menjadi kebutuhan warga terlebih sarana tempat ibadah.
Kehadiran Babinsa dilokasi tersebut buktinyata bahwa aparat teritorial Koramil 12/Rajeg terus bersinergi dalam menciptakan kepedulian kepada warga binaan.
"Semoga dengan dibangunya masjid Jami Nurul Falah dapat lebih menambah semangat nya warga perum Kotabumi 6 untuk lebih giat beribadah secara berjamaah,"Tandasnya".
Hadir pada kegiatan tersebut
ketua MUI kec rajeg ( KH.suryad sip),ust asep faizal (ketua yayasan al-emar Indonesia -kuwait),syeh muhamad al fahat al kumaiti (donatur kuwait),Kades Rajeg mulya (Bpk soberi baihaki),babinsa desa rajeg mulya (koptu suyanto),kepala Dusun 3 (Bpk abdul mutolib),ketua RW 12 (Bpk nurohman)
(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)
Posting Komentar