Polres Klungkung Laksanakan Lat Pra ops Keselamatan Agung 2024
Bali,Anekafakta.com
Dalam rangka kesiapan melaksanakan Operasi Keselamatan Agung 2024, Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika pimpin langsung Latihan Pra Operasi.
Kegiatan yang digelar di Aula Jalaga Dharma Pandhapa Polres Klungkung, Sabtu (2/3/24) tersebut, Wakapolres Klungkung didampingin Kabag Ops Kompol I Ketut Suastika dan diikuti oleh seluruh Personel Polres Kepulauan Klungkung Operasi.
Dalam arahannya, Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika mengatakan bahwa berkaitan dengan pelaksanaan Latihan Pra Operasi ini adalah merupakan kegiatan yang memang setiap tahun kita laksanakan " Namun yang terpenting adalah esensi daripada sasaran operasi itu agar dapat disesuaikan dengan rencana operasi yang ada" ungkapnya.
Lebih lanjut Wakapolres Klungkung menjelaskan bahwa kegiatan Operasi Keselamatan Agung 2024 Polres Klungkung ini akan berlangsung selama 14 hari kedepan, yang dimulai dari tanggal 04 sampai dengan tanggal 17 Maret 2024. Sedangkan dalam operasi keselamatan Agung 2024 kali ini tema yang diambil adalah "Dalam Rangka Cipta Kondisi Kamseltibcarlantas Menjelang Idul Fitri 1444 H Tahun 2023 Diwilayah Polda Bali".
Dalam pelaksanaan operasi keselamatan Agung 2024 ini nantinya, sambung Wakapolres Klungkung sesuai dengan amanat Bapak Kapolda Bali, akan mengedepankan edukasi kepada masyarakat melalui upaya Preemtif dan Preventif.
"untuk masing masing satgas Agar memahami tugas dan tanggung jawab, di dalam operasi keselamatan kita lebih kedepankan bagaimana kita memberi himbauan kepada masyarakat meskipun di dalam operasi ada satgas gakum, tetapi lebih diutamakan giat preemtif dan preventif," katanya
Dalam kegiatan agar dibuatkan rencana kegiatan dan melaporkan hasil kegiatannya, dalam pelaksanaan tugas agar melaksanakan anev setiap hari dan tolong dilalukan apel konsolidasi sebelum dan setelah kegiatan. Lat Pra Ops dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kabag Ops, Kasat Lantas dan Kasat Intelkam.
Posting Komentar