"MOM DDA Catering", Ramaikan Bazar Takjil Ramadhan Bersama BANK SAMPANG SAHABAT UMKM
SAMPANG, Anekafakta.com -
Bazar Takjil Ramadhan tahun 2024 yang akan di gelar oleh Bank Sampang (BAS) bakal diramaikan oleh " MOM DDA Catering"
Kegiatan rutin tiap Bulan Ramadhan itu akan dimulai pada Puasa pertama di depan Kantor Pusat BAS jalan Wakhed Hasyim Kelurahan Gunung Sekar
Ada 12 UMKM Pelaku Usaha Rumahan berbasis makanan dan minuman (Mamin) yang akan terlibat pada kegiatan bertajuk "BAS SAHABAT UMKM", salah satunya Matuz warga Perum Puri Matahari
Matuz Bendahara Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) 023 Wilayah Sampang merupakan salah satu dari tiga UMKM binaan Organisasi yang dipimpin oleh H Joni Purnomo SP Ketua RAPI 023 Wilayah Sampang yang diturunkan pada kegiatan tersebut
"Saya sudah tiga kali mengikuti kegiatan ini dan kebetulan pada tahun 2024 dikoordinir melalui RAPI 023 Wilayah Sampang," ujarnya sabtu 9/3
Diungkap bendera "MOM DDA Catering" ini berdiri sejak tahun 2016 ketika memulai berselancar sebagai pengguna Frekwensi
"Awalnya kerap kedatangan rekan frekwensi yang bersilaturahmi dengan suguhan berbagai olahan sendiri," tandas Matuz
Ternyata olahan makanan dan minuman yang dibuatnya sendiri ini dapat diterima dan disukai para tamu baik pengguna frekwensi dari luar Sampang maupun lokal, hingga akhirnya sering mendapat order untuk acara "Temu Darat" di sejumlah tempat
Antusiasnya warga pengguna frekwensi, tetangga serta kerabat terhadap menu maupun olahan yang disajikan menjadi motivasi untuk menseriusi dan menjadikan usaha tersebut menjadi bisnis yang akan dijalani
Pada tahun 2015 atas bimbingan dari Ketua LSM SP2M yang saat itu menjadi Tenaga Pendamping di Diskopindag, usaha yang awalnya hanya sekedar hobby berkibar melalui bendera "MOM DDA Catering", legalitas usaha pun mulai dilengkapi
Pesanan dan order kapasitas kecil dan menengah mulai berdatangan, apalagi saat dirinya didapuk sebagai Bendahara RAPI 023 Wilayah Sampang relasi maupun jaringan kemitraan bertambah luas
Disebut pada kegiatan Bazar Takjil Ramadhan tahun 2024 oleh BAS ini, Ia akan menyajikan menu terkini berbasis mamin Takjil dengan harga terjangkau seperti Ayam panggang, Paes ikan (cakalan-red), Aneka takjil seperti berbagai kue, Pattolah, Kacang Ijo, Kolek, Aneka Sayur dan Salad buah
Ayo kunjungi dan rasakan sajian dari "MOM DDA Catering" di Meja nomor 4 dari timur pada Bazar Takjil Ramadhan tahun 2024 depan Kantor Bank Sampang jalan Wakhed Hasyim, MOM DDA juga melayani order melalui contak person di 0852 3600 0221. (Imade)
Posting Komentar