Berkah Ramadhan Persatuan Janda Seluruh Indonesia Peduli Dhuafa Bagikan Sembako




Berkah Ramadhan Persatuan Janda Seluruh Indonesia Peduli Dhuafa Bagikan Sembako


Bekasi,Anekafakta.com

PJSI ( Persatuan Janda Seluruh Indonesia) yang sudah mulai berdiri pada tanggal 11 September 2022, yang di Ketuai oleh Ade Trisna namun lebih populer di sapa dengan  Dhea Bacan, kembali menggelar bakti sosial dengan  membagikan SEMBAKO  kepada janda janda Tua, para pemulung ,penggali got dan Satpam di seputar Bekasi Jumat,(29/3/2024).  

Kegiatan yang kali ini mendapat support oleh pengusaha Warteg yakni Yudi selaku Owner Warteg Karisma Bahari dan juga tentunya dari para anggota PJSI ini berjalan lancar.







Nampak hadir dalam acara tersebut, seluruh jajaran DPP PJSI  antara lain Bendahara Umum Murniati, Wakil Bendum Citra Yunita, Ketua Bidang Koperasi PJSI Mak Shinta serta Bidang Media yakni Eva Andryani , serta beberapa pengurus PJSI juga anggota.        


Adapun sasaran dalam kegiatan kali ini adalah mereka mereka para janda tua, para pemulung, penggali got dan Satpam, yang berada di tiga titik yakni di Poll  Sampah Harapan Indah, Kolong Jembatan Kranji, dan Janda Janda Tua Medan Satria Bekasi.


Kepada awak media disela sela usai kegiatan, Ketua PJSI Dhea Bacan mengatakan, "Alhamdulillah kegiatan Bakti Sosial kali ini yakni pembagian sembako berjalan  lancar dan tepat sasaran,... nampak senyum dan tangis rasa haru terpancar dari para  penerima SEMBAKO yang kami berikan, ia  juga menyampaikan ucapkan terimakasih yang sebesar besarnya, kepada Mas Yudi selaku owner WKB yang sudah begitu perduli dan Ikhlas membantu, untuk pergerakan Bakti Sosial PJSI,
Semoga ini menjadikan agar kita semakin tambah rasa Iman dan Taqwa kita dalam menjalankan ibadah dibulan puasa  Ramadhan tahun ini ungkapnya, tentunya kita berharap hal ini mendapat ridho dari Allah SWT.    






Ditambahkan semoga kegiatan ini juga dapat menjadikan motifasi bagi masyarakat untuk dapat berbagi, khususnya dari " si Kaya kepada si Miskin"  sehingga kesusahan maupun kesulitan hidup yang dialami mereka mereka yang membutuhkan, dapat sedikit teratasi oleh kehadiran kita,  semoga kedepan  PJSI selalu solid, selalu kompak dan lebih peduli kepada masyarakat, khususnya bagi masyarakat miskin kota yang membutuhkan bantuan pungkasnya.


(D.Wahyudi)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama