Dharma Wanita Persatuan Lapas Cipinang Turut Berpartisipasi Ikuti Webinar Nasional Kewirausahaan



Dharma Wanita Persatuan Lapas Cipinang Turut Berpartisipasi Ikuti Webinar Nasional Kewirausahaan

Jakarta,Anekafakta.com

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang dalam rangka memperingati HUT PIPAS Ke-20 turut berpartisipasi mengikuti kegiatan kegiatan Webinar Nasional yang dinisiasi oleh Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS)  bertemakan Kewirausahaan. Acara ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memberikan pengetahuan dan wawasan baru tentang kewirausahaan kepada para anggota DWP.

Ketua DWP Lapas Kelas I Cipinang, Ny. Bertua Enget dalam kesempatan ini turut hadir secara langsung bertempat di Graha Bakti Pemasyarakatan. Selain oleh ketua DWP, kegiatan yang direlay secara virtual turut diikuti oleh anggota DWP Lapas Kelas I Cipinang, diantaranya bertempat di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta dan di Lapas Kelas I Cipinang.

Webinar nasional ini juga diikuti oleh para anggota DWP dari berbagai Kanwil Kemenkumham dan UPT Pemasyarakatan di seluruh Indonesia, termasuk Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Para peserta diajak untuk memahami konsep dan praktik kewirausahaan dalam konteks yang relevan dengan situasi saat ini, serta bagaimana menerapkannya dalam berbagai bidang usaha.

Selain itu, partisipasi dalam webinar nasional ini juga memberikan kesempatan bagi anggota PIPAS untuk menjalin jaringan dengan sesama anggota DWP dari berbagai daerah. Hal ini diharapkan dapat memperluas wawasan dan meningkatkan kolaborasi dalam pengembangan berbagai program dan kegiatan di Lapas.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama