Wakapolres Klungkung Pimpin Apel Pagi, Tekankan Laksanakan Tugas Sesuai Dengan SOP

Wakapolres Klungkung Pimpin Apel Pagi, Tekankan Laksanakan Tugas Sesuai Dengan SOP

Bali,Anekafakta.com

Operasi Mantap Brata Agung 2024, Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika selaku Wakaops Res Klungkung Pimpin Apel pagi Bertempat di Lapangan Apel Polres Klungkung yang dihadari Oleh PJU dan Personel Polres Klungkung, Pada Jumat, 12 Januari 2024

Dalam Apel pagi kali ini, Kompol I Komang Sura Maryantika mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmatnya pada pagi ini kita dapat melaksanakan apel pagi di mako yang kita cintai ini.

Terkait pengamanan tahap pemungutan suara, rekan-rekan pada saat pengamanan, agar secara SOP diperhatikan, posisikan diri kita berada diluar garis pemungutan suara, namun tetap pastikan kegiatan pemungutan suara terlaksana dengan aman tertib dan lancar.

Informasi tadi malam sudah mendarat logistik pemilu surat suara DPD RI yang dijemput dari karangasem sudah berada di Gudang KPU Gor Swecapura, terkait pelipatan surat suara menunggu infomasi lebih lanjut, agar masing-masing satgas menyesuaikan pelaksanaan tugas

Apabila ada hal-hal terkait pelaksanaan tugas dilapangan jangan di pendam sendiri jika ada kendala dan permasalahan agar disampaikan kepada pimpinan

Tetap jaga semangat rekan-rekan dalam pelaksanaan tugas jaga kekompakkan dan mari kita saling dukung, serta tetap jaga kesehatan mengingat pelaksanaan tugas Operasi ini masih panjang. Ucap Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika

Kompol I Komang Sura Maryantika menambahkan bahwa Kemarin sudah terlaksana kunjungan Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Bali, Mewakili Pimpinan dalam hal ini Bapak Kapolres Klungkung Kami Ucapkan terimakasih kepada rekan-rekan semua yang telah membantu kelancaran kegiatan tersebut. Pungkasnya

Dan sekali lagi kami Ucapkan terimakasih kepada rekan-rekan dalam pelaksanaan tugas tidak ada pelanggaran dan teguran, agar laksanakan tugas sesuai fungsi dan SOP masing-masing, dan laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggungjawab. Imbuhnya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama