Simak Ungkapan Aktivis Mahasiswa, Menunggu Komitmen Dan Terobosan Pj Bupati Sampang
SAMPANG, Anekafakta.com - Komitmen serta langkah terobosan Penjabat (Pj) Bupati Sampang Madura Jawa Timur menjadi perhatian Moh Afrizal Aktivis Mahasiswa setempat
Menurut mantan Ketua Forum Komunikasi Mahasiswa Sampang (FORKAMASA) selasa 30/1, Publik perlu tahu komitmen dan langkah konkrit serta terobosan yang akan dilakukan untuk Kabupaten Sampang pasca dilantik oleh Gubernur Jatim selasa 30/1 malam di Surabaya
"Jangan jadikan Kabupaten Sampang hanya sekedar numpang lewat untuk menggugurkan kewajiban tugasnya," ujar Moh Afrizal
Ia mengaku, Anggaran dan Kegiatan tahun 2024 perencanaannya dilakukan Pimpinan Pemerintahan sebelumnya, namun sebagai Pimpinan harus mempunyai konsep yang jelas dan terukur untuk mengelola serta merealisasikan Program berikut Anggaran yang sudah ada sesuai pendekatan dan arah kebijakan dari karakter yang dimiliki
"Langkah awal akselerasi yang bisa diukur bagaimana pola dan pendekatannya dalam membangun sinergitas dengan semua pihak tanpa diintervensi oleh siapapun," imbuhnya
Diungkap, langkah awal itu penting untuk membangun kepercayaan dari masyarakat serta menjadi pintu dalam memastikan keberhasilan arah kebijakan selanjutnya
Sebelumnya santer kabar pada hari ini selasa malam 30/1 akan dilantik Rudi Arifianto S.Sos MA MSE Sekretaris Deputi Kebijakan Pembangunan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) sebagai Penjabat (Pj) Bupati Sampang
Pelantikan itu untuk mengisi kekosongan Pimpinan karena pada selasa 30/1 jabatan H Slamet Junaidi dan H Abdullah Hidayat selaku Bupati dan Wakil Bupati Sampang sudah berakhir. (Imade)
Posting Komentar