Pelipatan Surat Suara di Mulai, Polres Klungkung Perketat GOR Swecapura.
Polda Bali-Polres Klungkung,Anekafakta.com
Pelipatan Surat Suara untuk DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten telah dimulai, untuk dapat berlangsungnya dengan aman dan lancar Personel Polres Klungkung disiagakan untuk melakukan pemeriksaan terhadap para petugas pelipatan suara bertempat di Gor Swecapura Desa Gelgel Kec.Kab. Klungkung.
Pemeriksaan ini dilakukan oleh Personel Polres Klungkung yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata Agung 2024 yang melaksanakan tugas jaga di Gor Swecapura dan para Personel Polwan Polres Klungkung. Senin, 8 Januari 2024
Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Ketut Suastika menjelaskan bahwa proses penyortiran dan pelipatan surat suara untuk wilayah Kabupaten Klungkung telah di mulai hari ini.
Dimana dari KPU Klungkung telah menyiapkan para petugas baik tenaga kerja Perempuan maupun laki laki untuk melakukan pelipatan surat suara, dan nantinya mulai dari pukul 08.00 Wita dan berlangsung hingga pukul 17.00 Wita.
"karena proses pelipatan surat suara pemilu 2024 ini di mulai,untuk Pengamanan kali ini kami perketat" Ucap Kompol I Ketut Suastika
Kompol I Ketut Suastika menambahkan, pengamanan dilakukan demi menjaga agar kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara berjalan dengan aman dan lancar.
"Hal ini sejalan dengan tujuan dari pelaksanaan Operasi Mantap Brata Agung, yaitu untuk menjaga keamanan dan ketertiban Pemilu 2024," terangnya.
Red/anekafakta.com
Posting Komentar