Sat Lantas Berikan Pelatihan Petugas Pengemudi Ambulance Puskesmas Se-Kabupaten Kutai Kartanegara


Sat Lantas Berikan Pelatihan Petugas Pengemudi Ambulance Puskesmas Se-Kabupaten Kutai Kartanegara

Anekafakta.com,Kukar

Bertempat di hotel grand elty singgasana Tenggarong, Unit Kamsel Sat Lantas Polres Kutai Kartanegara berikan Sosialisasi pelatihan petugas pengemudi ambulance Gawat Darurat Puskesmas Se-Kabupaten Kutai Kartanegara, Selasa (5/12). 

Kegiatan itu dihadiri oleh Dr. dr. Martina Yulianti., Sp.PD., FINASIM., M.Kes(MARS) selaku Kepala Dinas Kesehatan Kab. Kutai Kartanegara. 

Dalam kesempatan itu, Aiptu Jujuk Indarto Ps Kanit Kamsel bersama dengan 2 anggotanya menjadi narasumber. 

55 Peserta terdiri dari Petugas Pengemudi Ambulance Puskesmas se-Kab Kutai Kartanegara tampak antusias megikuti jalannya pelatihan. 

Aiptu Jujuk menerangkan sosialisasi itu memberikan tata cara berlalu lintas yang baik dan benar sesuai dengan peraturan lalu lintas. 

"Kami memberikan edukasi kepada para peserta petugas pengemudi ambulance tentang Safety Riding, Safety Driving, Etika Berkendara dan Devensif Driving," ujarnya. 

Selain itu, kami terangkan informasi tentang keselamatan berkendara kendaraan prioritas, tentang lampu rotari dan bunyi sirine mobil ambulance. 

Tak kalah penting  para peserta juga mendapat pengetahuan tentang pasal apabila mengalami kecelakaan lalu lintas termasuk sanksi pidana dan dendanya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama