Polres Kutai Kartanegara Kawal Kegiatan Sortir Lipat Surat Suara Pemilu 2024
Anekafakta.com,Kukar
Polres Kutai Kartanegara menurunkan personel Operasi Mantap Brata 2023-2024 untuk mengawal proses penyortiran dan pelipatan surat suara Pemilu 2024, Sabtu (23/12).
Proses penyortiran dan pelipatan surat suara Pemilu 2024 berlangsung di Gudang KPU Kabupaten Kutai Kartanegara dengan melibatkan 119 petugas sortir-lipat.
"Pengamanan dan monitoring yang melibatkan personel Operasi Mantap Brata 2023-2024 bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban Pemilu 2024," ujar Kasi Humas IPTU Suprapto.
"Dengan pengamanan ini, diharapkan tahapan Pemilu 2024 di Kabupaten Kutai Kartanegara dapat berjalan aman dan kondusif. Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal yang baik dalam persiapan pelaksanaan Pemilu yang aman dan demokratis," imbuhnya.
Posting Komentar