Serius Tanggapi Aksi Balap Liar dan Tawuran, Tiga Pilar Kemayoran Sisir Lokasi Keramaian
Anekafakta.com,Jakarta | -
Menindaklanjuti adanya aksi balap liar di wilayah hukum Kemayoran, Jakarta Pusat Kepolisian Sektor (Polsek) Kemayoran bersama tiga pilar melakukan operasi mobile dengan menyisir lokasi yang menjadi tempat perkumpulan warga. Sabtu, (14/10/2023) malam.
Namun persiapan patroli malam hari ini agak berbeda, pasalnya apel giat cipta kondisi (Cipkon) yang biasanya digelar di halaman mako Polsek Kemayoran, saat ini berlokasi di depan JI Expo (PRJ).
Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk keseriusan dalam mencegah adanya aksi balap liar maupun tindak kriminalitas lainnya di wilayah hukum Kemayoran.
Dalam apel cipkon yang dipimpin langsung Kapolsek Kemayoran, Kompol Rustian Effendi S.E., S.I.K dihadiri dari berbagai unsur tiga pilar Kemayoran.
Ipda Budi Setiadi S.H selaku perwira pengendali pada giat malam ini menyampaikan tujuan giat tersebut untuk mencegah adanya aksi balap liar yang baru-baru ini terjadi di wilayah Kemayoran.
"Seperti yang selalu disampaikan oleh pimpinan kami, Bapak Kapolsek Kemayoran, Kompol Rustian Effendi S.E., S.I.K, dimana kami melakukan rutinitas operasi mobile ini sebagai bentuk pencegahan (preventif) terjadinya tawuran, balap liar dan penyakit masyarakat lainnya," ungkap Budi.
Panit Narkoba Polsek Kemayoran ini juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk segera kembali kerumah sebelum larut malam,
"Kami mengimbau kepada para remaja dan para pemuda pemudi yang masih nongrkong pada jam malam untuk segera kembali kerumah masing-masing sebelum larut malam, hal tersebut kami harapkan agar tidak adanya perkumpulan orang yang berpotensi mengundang aksi tawuran dan kejahatan lainnya." Terangnya.
Seperti biasa kegiatan antisipasi tindak kejahatan dan tawuran yang dilaksanakan tiga pilar Kemayoran ini dengan menyisir berbagai tempat, diantaranya, Bundaran Masjid Akbar, sepanjang jalan H. Benyamin Sueb dan JI Expo (Pekan Raya Jakarta (PRJ).
Ray/Red
Posting Komentar