Ketua BMI Kota Tangerang Veri Montana, Dampingi Ketua Dpc PDI-P Kota Tangerang Gatot Wibiwo, tinjau dan Bantu Korban Terdampak Kebakaran TPA Rawa Kucing

Ketua BMI Kota Tangerang Veri Montana, Dampingi Ketua Dpc PDI-P Kota Tangerang Gatot Wibiwo, tinjau dan Bantu Korban Terdampak Kebakaran TPA Rawa Kucing

Anekafakta.com,Tangerang

Kebakaran TPA Rawa Kucing Tangerang yang terjadi pada Jumat 20/10/2023 siang belum bisa dipadamkan sepenuhnya hingga Minggu (20/10). Api yang melalap gunungan sampah menimbulkan kabut asap tebal. 


11 rumah warga di RW 05/06 Kelurahan Mekarsari hangus dilalap si jago merah. Warga yang rumahnya terbakar ataupun terdampak asap kebakaran diungsikan di aula Kecamatan Neglasari.

PDI-P Kota Tangerang  ikut turun membantu dengan mendirikan tenda lapangan dan dapur umum.

Menurut Ketua Rescue Lapangan Baguna PDI-P Kota Tangerang, Andri Jema, pihaknya mendirikan tenda lapangan, peralatan masak dapur dan 5 orang tenaga masak. 


Ketua DPC PDI-P Kota Tangerang, Gatot Wibowo yang meninjau dapur umum Minggu sore (22/10) mengatakan, bahwa PDI-P Kota Tangerang beserta PAC dan BMI Kota Tangerang turut membantu meringankan beban warga terdampak kebakaran. 

"Sebagai sesama warga negara, sesama masyarakat Kota Tangerang, kita membantu meringankan beban warga yang terdampak kebakaran. Kita mendirikan tenda lapangan dan dapur umum. Mulai tadi pagi sudah berjalan. Setiap hari kita sediakan sekitar 700 dus nasi dengan menu variatif untuk makan pagi, sore dan malam," terang Gatot. 

Mengenai kebutuhan para pengungsi, politisi dari PDI-P Kota Tangerang ini mengaku telah mengecek ke kecamatan. 

"Pihak Dinsos Kota Tangerang dan Kecamatan Neglasari sudah mendata kebutuhan para pengungsi. Dan kita akan terus memantau dan berkoordinasi dengan Pemkot. Untuk pendirian Posko Kesehatan akan kita lihat, bilamana memang dibutuhkan," lanjutnya. 

Veri Montana, Ketua DPC BMI Kota Tangerang ketika diminta tanggapannya menyatakan ikut prihatin atas musibah kebakaran TPA Rawa Kucing yang berdampak bagi warga sekitar. 


"Kami ikut merasa prihatin atas musibah ini. Memang yang namanya musibah pasti tidak diinginkan semua orang. Semoga semua warga terdampak dan petugas di lokasi kebakaran baik-baik saja, dan cepat selesai," ujar politisi muda PDI-P Kota Tangerang ini mengakhiri.

(Realis)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama