40 Peserta Mendapatkan Penyuluhan Keluarga Berencana di Program Non Fisik TMMD
Anekafakta.com,Jakarta
Kegiatan Penyuluhan DP3AP2KB (Keluarga Berencana) dalam rangka kegiatan Non Fisik TMMD TA. 2023 Kodim 0508/Depok, berlangsung di Aula Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung, Kota Depok, Rabu (11/10).
Kegiatan ini diikuti sebanyak 40 warga masyarakat sekitar yang rata-rata ibu-ibu, dengan narasumber Ditha Aziezah S.AP, M.Kesos dari DP3AP2KB.
Kegiatan penyampaian informasi dalam rangka meningkatkan pengetahuan terkait dengan program Keluarga Berencana ini mendapat apresiasi dari para peserta.
Komandan Satgas (Dansatgas) TMMD ke 118 Kodim 0508/Depok, Kolonel Inf Totok Prio Kismanto mengungkapkan, gerakan ini untuk membentuk keluarga yang sehat dan sejahtera dengan membatasi kelahiran.
"Program Keluarga Berencana ini merupakan usaha untuk mengukur jumlah dan jarak anak yang di inginkan," tambahnya.
Red/anekafakta.com
Posting Komentar