Kreatif Dan Inovatif Anggota Koramil Cisoka Lahan Sempit Jadi Produktif


Kreatif Dan Inovatif Anggota Koramil Cisoka Lahan Sempit Jadi Produktif 


Anekafakta.com,Tigaraksa - 

Menyikapi kemanunggalan dalam memenuhi kebutuhan pangan dalam program ketahanan pangan yang di programkan pimpinan atas membutuhkan kreatifitas dan produktivitas yang mampu melihat situasi dan kondisi di lingkungan.

Hal tersebut dilakukan anggota Koramil 13/Cisoka di jajaran Kodim 0510/Trs  mengembangkan budidaya tanaman secara Urban Farming (Memanfaatkan Lahan sempit Menjadi produktif dan Bermanfaat). Lahan sempit dimanfaatkan dengan cara ditanami sayuran menggunakan pot yang di buat dari galon air bekas.

Atas dasar perintah dan ide kreatif Danramil 13/Cisoka Kapten CHB Jitu Arman Sinaga SH, anggota TNI yang bertugas di Koramil 13/Cisoka Kodim 0510/Trs, Lahan sekitar 40 meter persegi ditanami sayuran berbagai jenis. Seperti Bayam Merah, Kangkung, Kemangi, Terong, dan cabai. Bahkan tanaman sayuran kini mulai bisa dipanen. 

Danramil 13/Cisoka  Kapten CHB Jitu Arman Sinaga SH, Mengatakan hasil panen ide kreatif juga dibagikan kepada warga di sekitar lingkungan Koramil 13/Cisoka sebagai edukasi kepada warga bahwa menanam sayuran untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari tidak harus lahan luas.

"Pemanfaatan lahan sempit untuk bercocok tanam secara Urban Farming, sebagai upaya ikut menyukseskan swasembada pangan," kata Danramil 13/Cisoka Kapten CHB Jitu Arman Sinaga SH.

Panen merupakan yang perdana setelah satu bulan lalu mulai dikembangkan. Tanaman Bayam Merah, Kangkung Kemangi Terong dan Cabai turut ditanam untuk swasembada pangan.

"Saya mengajak kepada warga masyarakat wilayah Koramil 13/Cisoka untuk bersama-sama menjaga swasembada pangan, terutama untuk kebutuhan sendiri," ujarnya.

Terbukti kata Danramil, dengan menggunakan pot yang dibuat barang bekas dapat menghasilkan tanaman subur dan mampu untuk menghemat ekonomi menjadi ekonomis.

(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama