Satu Bulan Menimba Pengalaman, Mahasiswa UIN Alauddin akhiri Masa PPL di Lapas Bollangi


Satu Bulan Menimba Pengalaman, Mahasiswa UIN Alauddin akhiri Masa PPL di Lapas Bollangi

Anekafakta.com,Sungguminasa

Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa menjadi salah satu instansi yang gemar ditempati mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi untuk melaksanakan penelitian, KKN ataupun Praktek Pengenalan Lapangan (PPL).

Begitupun hari ini, sebanyak 4 (Empat) org mahasiswa PPL Jurusan Perbandingan Mazhab dan Hukum Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar atas nama Habib menyelesaikan masa PPL setelah 1 (Satu) bulan lamanya menimba ilmu dan pengalaman kerja pada Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa, Selasa (29/08).


Bertempat di ruang kerja Kalapas, kegiatan penarikan dilaksanakan secara sederhana, dihadiri langsung oleh Kalapas, Andi Mohammad Syarif, Kasi Kamtib, Sudirman Asiz, Kaurpegkeu, Siti Fatma, Kaur Umum, Ismail Bandaso, dan turut hadir pula 
Dosen Pendamping Mahasiswa, Subhan Halik.

Kalapas Andi, menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih kepada mahasiswa yang telah melaksanakan PPL selama 1 (Satu) bulan pada Lapas Narkotika Sungguminasa. Beliau berharap ilmu dan pengalaman yang didapatkan selama PPL selama di Lapas dapat bermanfaat bagi mahasiswa untuk kedepannya kelak.

Untuk diketahui, selama PPL para mahasiswa mengikuti berbagai aktivitas dan rutinitas dalam Lapas dimulai dari Apel pagi bersama, menerima besukan/kunjungan masyarakat, diperbantukan di berbagai Seksi diantaranya Binadik dan Kamtib, ikut serta dalam kegiatan seremonial Upacar, kegiatan porseni, dan juga mengadakan sosialiasi kepada Warga Binaan Pemasyarakatan. 

Dosen Pendamping Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum UIN, Subhan Halik,  mengungkapkan ucapan terima kasih kepada pihak Lapas atas pelaksanaan PPL selama 1 (Satu) bulan lamanya. Pada kesempatan ini, beliau juga memberikan cendramata berupa plakat yang diterima langsung oleh Kalapas sebagai bentuk telah melaksanakan kegiatan PPL pada Lapas Narkotika Sungguminasa

Darman /red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama