Satgas TMMD Reguler 117 Kodim 0510/Tigaraksa Copot dan Pasang Papan Bagesting


Satgas TMMD Reguler 117 Kodim 0510/Tigaraksa Copot dan Pasang Papan Bagesting


ANEKAFAKTA.COM,Tigaraksa

Kegiatan pengerjaan dititik sasaran, Satgas TMMD Reg Ke 117 Kodim 0510/Tigaraksa terus dilaksanakan, pagi ini Satgas TMMD 117 mencopot papan Bagesting usai dilakukan pengecoran.

Sebelum pengerjaan fisik Satgas TMMD di pimpin Kapten Inf Yaaro E Waruwu Danki Satgas TMMD dari Yonif Mekanis 203/AK melakukan apel pagi dilanjutkan senam peregangan otot.

Pasi Ter Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf Arja Suarja untuk memberikan semangat dan motivasi bahwa apa yang dilaksanakan bagian dari pengabdian TNI bagi Bangsa dan Negara untuk kesejahteraan Rakyat.

"Selesai apel pagi, satgas TMMD bersama - sama melanjutkan dengan senam pagi guna menjaga kebugaran dan kesehatan serta meningkatkan imunitas tubuh sebelum bergerak melanjutkan kegiatan pembangunan program fisik," ujarnya.

Pasi Ter Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf Arja Suarja mengatakan, motivasi ini penting disampaikan kepada personel Satgas agar serius dan sungguh melakukan gerakan senam, sehingga memperoleh manfaatnya karena dalam pembangunan fisik dibutuhkan stamina yang prima.

"Kebugaran fisik dan stamina, salah satu faktor penting dalam mendukung pelaksanaan TMMD. Pasalnya, satgas anggota yang mengerjakan sasaran fisik, melaksanakan pengerjaan sejak pagi hingga sore hari." ujarnya.

Dia menambahkan, ini juga dapat menjadi motivasi bagi warga sekitar, sehingga membiasakan dirinya melakukan gerakan-gerakan di pagi hari agar keluar keringat karena harta yang paling mahal adalah kesehatan. Dengan menjaga kesehatan tubuh tidak mudah terkena penyakit.

Tampak, satgas TMMD Ke 117 Kodim 0510/Tigaraksa bersama warga melakukan peregangan otot dan senam untuk menjaga kebugaran fisik dan stamina serta ajang mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat dan masih tetap bersemangat menyelesaikan target sasaran

Sumber kodim 0510/Tigaraksa

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama