Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup Perisai Diri Sukoharjo Secara Resmi di Tutup.
ANEKAFAKTA.COM,Kartasura
Penyelengaraan kejuaraan Pencak silat Perisai diri Sukoharjo Dandim Cup yang di selenggarakan mulai tanggal 28 - 30 juli 2023 di gedung PKP Ngabeyan ,Kartasura di tutup secara resmi oleh Danramil 06 Kartasura Kapt.Bahrun.
Dalam acara penutupan acr ini dihadiri oleh Para pendekar Perisai diri se Soloraya,dewan pembina perisai diri Sukoharjo,Danramil kartasura,Camat Kartasura,Kapolsek Kartasura ,Kepala desa Ngabeyan dan para tamu undangan.
Pembina Perisai diri Sukoharjo Krt.Djuyamto Hadisasmito dalam sambutanya.
"Alhamdulillah kita wajib bersyukur kepada Alloh Swt,yang telah memberikan kesempatan dan waktu dari sejak awal perencanaan sampai kemudian di kelola dan dilaksanakan kejuaraan silat Perisai diri Dandim Cup sejak tanggal 28 - 29 juli 2023 berjalan lancar dan sukses tidak ada halangan.
Saya selalu mengaris bawahi janji Perisai diri 1,2 dan 3 yaitu pada dasarnya Perisai diri sangat Taat dan begitu hormatnya kepada Negara begitu luar biasa.
Janji perisai diri yang pertama keatas kepada Tuhan yang Maha Esa,yang kedua kepada Negara.dan yang terakhir memayu hayuning bawono.
Yaitu para pesilat harus bisa memupuk kasih sayang jadi kehadiran pesilat perisai diri harus bisa menghadirkan kesejukan,kedamaian bukan ketakutan".tuturnya
Dalam kesempatan yang sama Danramil 06 kartosuro kapt.Bahrun juga menyampaikan Apresiasinya yang luar biasa kepada panitia penyelenggara Kejuaraan Dandim Cup yang sudah di beri kelancaran dalam melaksanakan kejuaraan ini dan telah berhasil melahirkan bibit - bibit pesilat yang unggul dan berprestasi semoga kedepanya bisa menjadi atlit nasional.
Saya berharap semoga prestasi ini di manfaatkan untuk kepentingan Bangsa dan Negara bukan untuk mengacaukan Bangsa dan Negara,jangan sampai terpancing oleh hal - hal yang negatif.
Tibalah saat yang di tunggu - tunggu yaitu pengumuman hasil kejuaraan Perisai diri Dandim Cup yang di seleksi ketat mulai tanggal 28- 30 juli 2023.
Yang meliputi kelas usia dini,pra remaja,remaja,dan dewasa berikut ini hasilnya.
Juara usia dini terbaik
1.Arkana tantra dari padepokan Satria Naga Boyolali
2.Adenina Saputri dari Kartasura
Pra Remaja pesilat terbaik
1.Rayhan dari kendal
2.Quenetta Putri dari Padepokan Solo Raya.
Remaja Pesilat terbaik
1.Gedhe yogeswara dari Teras
2.Shifa Azahra dari Padepokan Satria Naga.
Dewasa pesilat terbaik
1.Roby Adanto dari Brotosuwiryo
2.Dera lia puspita dari Padepokan Satria Naga.
Untuk juara 1 dari kontingen Padepokan satria Naga berhasil meraih 23 emas,5 perak dan 6 perunggu.
Juara 2 dari kontingen Padepokan Solo Raya berhasil meraih 8 emas,8 perak dan 6 perunggu
Juara 3 Kontingen dari Teras berhasil meraih 7 emas,6 perak,0 perunggu.
Penyerahan piala juara 1 diserahkan langsung oleh pembina Perisai diri Sukoharjo Krt.Djuyamto
Dan piala Bergilir di serahkan langsung oleh Kapt.Bahrudin Danramil 06 Kartasura.
Juara ke 2 Piala di serakan langsung oleh Pembina Padepokan Solo Raya Dalyatno.
Piala juara 3 di serahkan langsung oleh Kapolsek Kartasura Akp Tugiyo.
Dalam kesempatan ini ketua panitia Suripto mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut menyukseskan Dandim Cup ini.harapan saya semoga ini merupakan embrio untuk mencetak atlit yang berbudi luhur.
Nug/red .
Posting Komentar