Rutan Enrekang,Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni Tahun 2023



Rutan Enrekang,Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni Tahun 2023


Pada hari Kamis, 01 Juni 2023, Rutan Enrekang Melaksanakan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2023.

Hari Lahir Pancasila diperingati pada 1 Juni setiap tahunnya. Hal tersebut juga tercantum pada Keppres Nomor 24 Tahun 2016 yang menyatakan tanggal 1 Juni merupakan hari penting nasional.


Selain itu, penetapan 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila merujuk pada momen sidang Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPKI) tanggal 1 Juni 1945. Di saat sidang tersebutlah, Presiden Soekarno untuk pertama kalinya menyebutkan kata Pancasila.

Upacara tersebut dilaksanakan di lapangan Rutan Kelas IIB Enrekang. Kesatuan pengamanan, Muhammad Sain bertindak selaku Inspektur Upacara dan diikuti oleh seluruh pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan sebagai peserta upacara.

Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Nomor 1 Tahun 2023 Tentang Pedoman Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2023, tema Harlah Pancasila tahun ini mengangkat tema "Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global".


Pelaksanaan upacara tersebut dilaksanakan serentak di lingkungan Kementerin Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Darman Effendy/Red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama