Pihak Kepolisian Buru Pelaku, Ayah Tiri Perkosa Anak Hingga Hamil di Pademangan
ANEKAFAKTA.COM,JAKARTA
Saat ini tim Opsnal Satreskrim Polres Metro Jakarta Utara sedang melakukan pengejaran terhadap ayah tiri yang bertahun-tahun perkosa anak hingga hamil di Pademangan.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara AKBP Iverson Manossoh membenarkan kejadian (perkosaan) terhadap anak berinisial (A) oleh ayah tirinya (A).
"Benar ada kejadiannya dan sudah ada laporannya," kata Iverson ketika dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu (10/6/2023).
Pihaknya telah mengetahui identitas dan sedang melacak lokasi yang menjadi tempat persembunyian si ayah tiri (A) tersebut.
"Saat ini kami sedang mengejar pelaku, secepatnya kami tangkap," tegasnya.
Diketahui, seorang remaja perempuan berinisial A (18) dari sejak duduk di bangku SMP menjadi budak seks oleh ayah tirinya A (48) selama bertahun-tahun hingga akhirnya hamil.
Perkosaan itu telah dilakukan sejak tahun 2012 hingga tahun 2023. Saat A (48) menikahi M (44) ibu dari korban (A).
(Riski A/Red)
Posting Komentar