Peduli Stunting, Babinsa Berikan Himbauan Kepada Warga Masyarakat
Jakarta Pusat.anekafakta.com,
Babinsa Kel. Kampung Rawa Koramil 08/JB Kodim 0501/JP Serda Yuliansyah bersama Lurah, Satpol PP dan seluruh staf Kelurahan Kampung Rawa melaksanakan pemberian himbauan terkait "Ayo Cegah dan Kendalikan Stunting" kepada warga masyarakat di Jl. Rawa Sawah RT 08/RW 02 Kel. Kampung Rawa, Johar Baru, Jakarta Pusat.(24/6)
Dalam kesempatan tersebut Lurah beserta Babinsa membagikan pula susu formula bagi anak-anak yang tergolong kategori stunting di wilayah tersebut serta memberikan penekanan kepada orang tua agar susu formula tersebut dimanfaatkan dengan baik untuk meningkatkan gizi anak-anaknya yang masih dikategorikan stunting.
"Kegiatan ini merupakan penjabaran dari perintah Kasad yang juga merupakan Bapak Duta Stunting Indonesia dimana TNI AD harus hadir dalam menekan angka stunting yang berada di wilayah masing-masing. Selanjutnya kami akan terus berkoordinasi dengan pihak Kecamatan maupun Kelurahan dalam mendata anak-anak yang masih tergolong stunting dan bekerja sama dalam meminimalisir jumlah tersebut kedepannya", ujar Danramil 08/JB Mayor Arm Hendri Nuryanto di tempat terpisah.
Dengan kondisi wilayah Johar Baru yang merupakan salah satu wilayah terpadat di DKI Jakarta tentunya program peduli stunting akan sangat berdampak pada masyarakat yang saat ini masih hidup dalam kondisi kekurangan guna mengurangi angka jumlah stunting di Johar Baru.
Red
(Sumber Kodim 0501/JP)
Posting Komentar