Refresentasikan Kehadiran Pemerintah
Wabup dan BPBD Bersinergi Salurkan Bantuan Dampak Bencana
ANEKAFAKTA.COM,Sulsel
Wujud nyata kehadiran dan kepedulian pemerintah diimplementasikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan lewat penyaluran dan pendistribusian bantuan tanggap darurat bencana bagi lima kepala keluarga korban dampak bencana di Desa Ma'minasa, Kecamatan Pasimasunggu.
Bantuan serupa diserahkan untuk delapan kepala keluarga korban dampak bencana di Kecamatan Pasimasunggu Timur.
Penyerahan bantuan yang dilakukan secara simbolis oleh wakil bupati, H. Saiful Arif, SH, digelar, Kamis, (15/11) pagi, di ruang pola kantor camat Pasimasunggu.
Hadir dalam penyerahan bantuan tersebut, Kepala bidang kedaruratan dan logistik BPBD, Muhammad Ikbal, SE, yang didampingi pejabat fungsional, Hj. Maryam, bersama staf.
Penyerahan bantuan turut dihadiri dan disaksikan Camat Pasimasunggu, Nur Mawing, S.Sos., M. Si, bersama sejumlah kepala desa di Kecamatan Pasimasunggu.
Usai menyerahkan dan menyalurkan bantuan untuk 13 kepala keluarga korban dampak bencana, BPBD melanjutkan giat dengan pelaksanaan assesmant kerusakan dampak bencana di dua wilayah kecamatan di Pulau Jampea.
Giat penyerahan dan penyaluran bantuan ini sendiri, kata wabup, merupakan refresentasi kehadiran pemerintah di tengah tengah suasana bencana yang dialami warga masyarakat.
Pemerintah wajib hadir dalam segala bentuk suasana kehidupan warga, terutama di saat musibah menimpa masyarakat.
Wabup berharap agar bantuan yang diberikan pemerintah dapat dirasakan manfaatnya oleh warga korban dampak bencana dan tidak menilai sisi besar kecilnya bantuan, pungkasnya di sela sela acara penyerahan bantuan. (Fadly Syarif)
Posting Komentar