Luar Biasa, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rutan Kelas IIA Palangka Raya Raih Juara Favorit Perlombaan Senam Tobelo Kreasi Se-Kalimantan Tengah
ANEKAFAKTA.COM,Palangka Raya
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rutan Kelas IIA Palangka Raya berhasil meraih juara Terfavorit dalam Perlombaan Senam Tobelo Kreasi yang diadakan oleh Paguyuban Pengayoman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah. Perlombaan tersebut dibuka langsung oleh Kakanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah Dr. Hendra Ekaputra.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Penasihat Pipas Ibu Dr. Niken Dwi Astuti Desmawati.
Kegiatan diadakan dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 dan Hari Kartini ke-144, yang dirangkaikan dengan Halal Bihalal Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Acara yang bertempat di Aula Mentaya Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah berlangsung cukup meriah dengan penampilan tarian Tobelo seluruh Unit Pelaksana Teknis Kalimantan Tengah.
Dalam perlombaan tari tersebut, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rutan Kelas IIA Palangka Raya menampilkan senam Tobelo Kreasi yang sangat memukau para juri dan penonton. Tobelo Kreasi adalah tarian yang berasal dari daerah Kalimantan Tengah yang ditampilkan dengan iringan musik tradisional khas daerah. DWP Rutan Kelas IIA Palangka Raya berhasil menampilkan gerakan-gerakan senam yang indah dan terkoordinasi dengan baik dan dinobatkan sebagai juara Terfavorit dalam perlombaan tersebut.
Kepala Rutan Kelas IIA Palangka Raya, Ma'ruf Prasetyo Hadianto, mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang telah diraih oleh DWP Rutan Kelas IIA Palangka Raya dibawah arahan Ketua DWP Ibu Epa Fatimah Ma'ruf. Ia berharap acara tersebut dapat memperkuat tali persaudaraan keluarga besar Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah.
"Terima kasih dan selamat atas partisipasi dan prestasi DWP Rutan Kelas IIA Palangka Raya" pungkas Ma'ruf Prasetyo.
EA/Red
Posting Komentar