Bhabinkamtibmas Menyambangi Untuk menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas di Desa Binaan
ANEKAFAKTA.COM,Kukar
Minggu (07/05/2023) Anggota Bhabinkamtibmas Desa Bukit Raya Polsek Tenggarong seberang Bripka Juli Susanto melaksanakan Sambang rutin ke warga binaanya, pada hari ini berkesempatan menyambangi warga di RT 15 warga binaan tepatnya di Gereja Protestan Indonesia bagian Barat (GPIB) Desa Bukit Raya Kec. Tenggarong seberang.
Dalam sambang dan kunjungannya Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas apa yang menjadi rawan gangguan kamtibmas serta memberikan himbauan berupa selalu waspada terhadap tindak kejahatan seperti pencurian (hewan ternak), curanmor dan penjambretan.
Tujuan dilaksanakan sambang
1. agar warga lebih mengenal dengan Pak Bhabinkamtibmas dan Bhabinkamtibmasnya bisa lebih mengenal warganya,
2. bertukar pendapat mencari solusi terhadap permasalahan yang ada dilingkungan tersebut,
3. meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap polri,
4. memberikan himbauan tentang kamtibmas yang ada diwilayah desa binaan sehingga terciptanya daerah yang tentram dan kondusif.
Kapores Kutai Kartanegara AKBP Hari Rosena, S.H., S.I.K., M.SI memerintahkan kepada Anggota Bhabinkamtibmas agar rutin untuk melaksanakan Sambang ke Perkantoran, Sekolah dan Rumah-Rumah warga maupun melaksanakan patroli serta tatap muka kepada warga di Desa binaannya masing-masing, sehingga bisa memperoleh informasi sekecil apapun dan senantiasa membaur dengan masyarakat.
Kapolres berharap agar para Bhabinkamtibmas bisa mencari solusi apabila warga tersebut memiliki permasalahan yang disampaikan kepada pak Bhabinkamtibmas serta membantu dalam memelihara kamtibmas sehingga tercipta situasi aman dan kondusif.
EA/Red
Posting Komentar