Aktivis KAKI: Plt Bupati Drs Mohni MM dan Forkopimda Wajib Menentukan Kepastian Pelantikan Pilkades Tahap II Bangkalan 2023


Aktivis KAKI: Plt Bupati Drs Mohni MM dan Forkopimda Wajib Menentukan Kepastian Pelantikan Pilkades Tahap II Bangkalan 2023 


ANEKAFAKTA.COM,BANGKALAN 

Polemik simpang siur soal pelantikan kepala desa terpilih pada pilkades Serentak Tahap II Bangkalan Rabu 10 Mei 2023 menuai desas desus yang luar bisa. Pasalnya hampir seluruh kepala desa terpilih dari 147 Desa sudah persiapan pengukuran seragam pelantikan sekarang Rabu 24 Mei 2023 namun tertunda.

Kepala desa terpilih meminta kepastian dari pemerintah daerah kabupaten Bangkalan soal pelantikan karena banyak yang sudah persiapan tasyakuran atas kesuksesan dalam demokrasi politik Desa.

Tasyakuran ini tidak lepas untuk kebersamaan mengalamatkan desa supaya tentram aman Santosa dengan istilah kata tidak ada kata kalah menang dalam pemilihan Pilkades serentak Tahap II kabupaten Bangkalan 2023, maka dari itu pelantikan Pilkades untuk segera dipastikan bukan ditentukan tanpa kejelasan.

Disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bangkalan Rudiyanto melalui Kepala Bidang Pemerintahan Handiansyah mengatakan, penundaan tersebut bukan sebuah permasalahan besar.

Melainkan penundaan itu, Plt. Bupati Bangkalan Moh. Mohni masih butuh koordinasi dan komunikasi lebih inten dengan pihak Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat. "Tidak ada alasan berat sih mas, cuma pak bupati masih komunikasi dengan Forkopimda," ungkap Radit.

Radit juga menjelaskan, penundaan pelantikan 147 kepala desa terpilih tersebut akan diselenggarakan pada Minggu depan akhir bulan tepatnya tanggal 31 Mei 2023. Dengan alasan yang cukup jelas, hal ini dikarenakan agar pada saat pelaksanaan pelantikan nantinya akan berjalan lancar dan kondusif.

Radit-pun berharap agar masyarakat Bangkalan tetap tenang dan sabar menghadapi penundaan ini. Proses demokrasi memang tidak selalu berjalan mulus, namun dengan kerja sama dan kepercayaan antara masyarakat dan pihak berwenang, diharapkan kendala yang ada dapat segera diselesaikan.

"Kepala desa terpilih ketika akhirnya dilantik, akan memegang tanggung jawab besar untuk memajukan dan mensejahterakan desa mereka. Sebagai warga harus mendukung dan memberikan dukungan kepada kepala desa terpilih dalam menjalankan tugasnya," imbuhnya.

Sementara Moh Hosen Aktivis Komite Anti Korupsi Indonesia (KAKI) meminta pemkab Bangkalan Segera menentukan kepastian hari tanggal pelantikan 147 kades terpilih di Pilkades serentak Tahap II kabupaten Bangkalan 2023 jangan terlalu banyak pertimbangan yang pada akhirnya hasilnya ngambang tanpa ada keputusan jelas.

Karena bagaimanapun para kepala desa terpilih ingin segera melaksanakan tugas di desanya sebagai wujud melaksanakan Amanah dari Masyarakat Desa. Jika pelantikan Pilkades belum ada kepastian ini akan menjadi bumerang di desa dan pemerintah daerah kabupaten Bangkalan dinilai tidak tegas dan terkesan hanya punya iming-iming saja.

Demi kekondusifan dan kesejahteraan masyarakat Desa di kabupaten Bangkalan. Plt Bupati Bangkalan Drs Mohni MM dan Forkopimda diwajibkan segera menentukan kepastian pelantikan Pilkades Tahap II Bangkalan 2023. Karena dengan kepastian pemerintah daerah kabupaten Bangkalan dinilai punya pendirian," ungkap Aktivis KAKI," Rabu 24 Mei 2023.

Selamat dan Sukses Atas Terpilihnya 147 Kepala Desa di Pilkades serentak Tahap II kabupaten Bangkalan 2023. Semoga Amanah Terpercaya Mengemban Tugas Pemerintah Indonesia!

EA/Red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama