Koramil 14/Panongan Berbagi di Jumat Yang Penuh Keberkahan
ANEKAFAKTA.COM,Tigaraksa
Koramil 14/Panongan Kodim 0510/Tigaraksa. Dalam rangka jumat berkah koramil 14/Panongan bagikan sembako di pondok pesantren Daarul azkiya Pimpinan Ustadz Muhammad khotibi di Kp Cukanggalih RT 04/01 Ds ciakar Kec Panongan Kab Tangerang. Jumat (03/03/2023).
Kegiatan jumat berkah di pimpin langsung oleh Danramil 14/Panongan Kapten Inf Agus Halim Siregar di dampingi Bati Tuud Peltu Misbach beserta babinsa koramil 14/Panongan.
Kegiatan yang dikemas dalam Jumat Berkah Koramil 14/Panongan hari ini adalah merupakan wujud nyata jiwa sosial dalam membantu kepada sesama sebagai wujud tali asih guna menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Adapun Paket Sembako yang di berikan berupa beras,minyak goreng, mie instan dan telur.
Kegiatan di sambut oleh pimpinan Pondok Pesantren Daarul azkiya Ustadz Muhammad khotibi, "Alhamdulillah terima kasih atas bantuan sembako yang telah di berikan Koramil 14/Panongan semoga menjadi amal berkah dan ladang ibadah di kemudian hari", ungkapnya.
Sementara itu Danramil 14/Panongan menyampaikan," Kegiatan Jum'at berkah ini merupakan kegiatan yang kita lakukan secara rutin diwilayah Koramil 14/Panongan, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama terutama kepada anak - anak pondok pesantren yang sedang menimba ilmu. Semoga kegiatan ini mendapat keberkahan," ucapnya.
"Saya berharap Jangan dinilai dari bentuk dan nominalnya tetapi keikhlasan dan kepedulian kami kepada masyarakat, semoga Koramil 14/Panongan sebagai aparat teritorial tetap bisa memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat," tutupnya.
(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)
Posting Komentar