Koarmada RI Terima Paparan Rencana Operasi Koarmada I TA 2023


Koarmada RI Terima Paparan Rencana Operasi Koarmada I TA 2023




TNI AL, Koarmada RI



Panglima Komando Armada Republik Indonesia (Pangkoarmada RI) Laksamana Madya TNI Heru Kusmanto memimpin rapat penerimaan paparan Rencana Operasi (RO) Koarmada RI I Tahun Anggaran 2023, di ruang Matjan Kumbang, Mako  Koarmada RI, Jakarta Pusat.

Saat menerima paparan tersebut Pangkoarmada RI didampingi Kaskoarmada RI dan dihadiri para Pejabat Utama serta Kasatker Koarmada RI secara tatap muka dan dihadiri pula secara virtual oleh pejabat di lingukngan Koarmada I dan jajarannya serta satuan yang terkait dalam RO tersebut.

Paparan RO Koarmada I disampaikan oleh Asisten Operasi Pangkoaramada I Kolonel Laut Wawan Tristya Atmadja yang diwakili oleh Paban Taktik Sops Koarmada I Letkol Laut (P) Arif Rahman yang pada paparan tersebut diawali dengan penjelasan wilayah kerja serta situasi Koarmada I saat ini. Kemudian dijelaskan Rencana Gelar Operasi Koarmada I TA 2023 dengan konsep dan penjelasan pendukungnya.

Selanjutnya dengan dipimpin Pangkoarmada RI, RO Koarmada I TA 2023 yang telah dipaparkan tersebut, mendapatkan tanggapan dari para pejabat Koarmada RI sesuai dengan bidang masing-masing dan selanjutnya ditutup dengan penekanan dan perhatian serta arahan dari Pangkoarmada RI. 

Demikian Berita Dispen Koarmada RI

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama