Kalapas Bersama Tim Pokja Lapas Parepare Melaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM Triwulan I Tahun 2023
ANEKAFAKTA.COM,Makassar
Sabtu tanggal 11 Maret 2023 mulai Pukul 09.00 Wita sampai dengan selesai bertempat di ruang Kepala Lapas IIA Parepare Totok Budiyanto, AmdIP, SH melakukan monitoring dan evaluasi kinerja Tim Pokja Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Hadir Seluruh Seluruh Pejabat struktural Eselon IV V dan jajarannya yang terlibat dalam Tim Kelompok Kerja Pembangunan Zona Integritas.
. Rapat monitoring dan evaluasi ini dilaksanakan dalam rangka percepatan pelaksanaan pembangunan Zona integritas sesuai Target Rencana Kerja B03 Periode Bulan Maret 2023 yang telah disusun. Kepala Lapas Kelas IIA Parepare memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran atas capaian Target Kinerja B03 Periode Bulan Maret 2023 yang telah terealisasi dan berharap Seluruh dokumen Pembangunan Zona integritas dapat terpenuhi sesuai dengan waktu yang di tentukan sebelum tanggal 19 Maret 2023.
Adapun Pointer hasil Rapat Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona integritas yang dipimpin langsung oleh Kepala Lapas IIA Parepare Totok Budiyanto, AmdIP, SH didampingi Wakil Ketua Pembangunan Zona Integritas Mursaid, SH, MH dan sekertaris Pembangunan Zona Integritas Ali Rahmat, SH adalah sebagai berikut : Seluruh area perubahan mulai menguploud data dukung pada link Google Drive yang telah disediakan,
. Di harapkan pemenuhan data dukung pada Google Drive berpedoman pada LKE Zona Integritas Tahun 2023, Seluruh dokumen harus sesuai format tata naskah dinas, ( template a pada Google Drive).. Sehubung dengan rencana rekon Data Dukung ZI oleh Bagian Reformasi Birokrasi Sekertariat Jenderal Kemenkumham RI diharap dokumen telah di uploud pada link Google Drive segera
Seluruh kendala terhadap pemenuhan Data Dukung Zona Integritas dapat diselesaikan melalui Ketua, Wakil Ketua dan Sekertaris Pembangunan Zona Integritas.
Kepala Lapas IIA Parepare menegaskan bahwa seluruh pegawai dapat tetap berkomitmen terhadap pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas ntegritas menuju Wilayah Bebas dari korupsi (WBK). Harapan kedepannya Lapas IIA Parepare mendapatkan sertifikat Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK).
Seluruh pelaksanaan kegiatan berjalan lancar dan tertib
Kepala Lapas IIA Parepare beserta seluruh Pejabat Struktural Eselon IV V dan jajarannya serta Komandan Regu pengamanan dan jajaran berkomitmen bersama untuk mendukung pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM.
Posting Komentar