Guru dan Siswa/Siswi TK Aisyiyah Se, Kec. Ngemplak Sambut Bulan Suci, Gelar Tarhib Ramahan
ANEKAFAKTA.COM,Boyolali
Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) dan Siswa/Siswi Taman Kanak-kanak Aisyiyah SE-Kecamatan Ngemplak Boyolali Jawa Tengah menggelar Tarhib Ramadhan 1444 H di lapangan olah raga Pandeyan Ngemplak Boyolali. Rabu (15/3/2023).
Dalam sambutannya Kepala Desa (Kepdes) Pandeyan Bapak Dwi Purboyono, SH. MH., mengatakan “Saya sangat mengapresiasi, bangga, dan sangat mendukung atas kegiatan seperti ini.
Saya meyakini, kegiatan Tarhib Ramadhan ini mampu menyiapkan anak-anak TK sebagai generasi penerus yang mencintai dan merindukan bulan puasa,”Jelasnya. Kepala desa pandeyan berharap semoga TK Aisyiyah SE-Kecamatan ngemplak semakin maju, muridnya semakin banyak ditahun ajaran baru nanti.
Sementara Pimpinan Cabang Aisyiyah kecamatan ngemplak ibu Asih menyampaikan ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada bapak Kepala Desa Pandeyan yang telah memberikan sarana dan prasarana demi kelancaran acara ini. Acara Tarhib Ramadhan dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Bapak Wagimin dan ditutup dengan karnaval keliling Pandeyan SE-Kecamatan dengan menggunakan 22 kereta mini/kelinci.
Nug/Red
Posting Komentar