Dandim 0510/Tigaraksa Hadiri Peresmian Rumah Layak Huni Kelompok Tani Yudistira


Dandim 0510/Tigaraksa Hadiri Peresmian Rumah Layak Huni Kelompok Tani Yudistira


ANEKAFAKTA.COM,Tigaraksa 

Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Arh S.S. Bandjar menghadiri peresmian Rumah Layak Huni kelompok tani Yudistira. Peresmian di Kampung Kebon RT 03/01 Desa Rancaiyuh Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Rabu (22/03/2023).

Peresmian rumah layak huni kelompok tani Yudistira merupakan yang ke delapan, hari ini yang di resmikan adalah milik bapak Sara dan renovasi rumah milik ibu Saanih.

Hadir dalam peresmian rumah layak huni, Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Putranto Gatot Sri  Handoyo, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Romo Felix ketua Pastoran Gereja Khatolik Santa Odelia, wanita Katolik RI Gereja Katolik Santa Odelia, Tokoh Agama, Ketua FKUB Kab.Tangerang KH.Maski Kecamatan Panongan, Danramil 14/Panongan Kapten Inf Agus Halim Siregar, Camat Panongan dan Ormas serta warga masyarakat.

Dalam sambutannya, Danrem mengatakan, kegiatan peresmian rumah layak huni dan renovasi rumah ini adalah salah satu wujud nyata kepedulian Korem 052/Wkr beserta para komponen masyarakat dan instansi terkait untuk membantu warga masyarakat yang membutuhkan demi mendapatkan tempat tinggal yang layak.

"Semoga program ini terus berlanjut karena masih ada warga lain yang juga membutuhkan bantuan seperti ini," ungkapnya.

Lebih lanjut Danrem menambahkan bahwa kedepan harapanya lebih banyak lagi rumah-rumah warga yang kurang mampu yang diperbaiki, sehingga masyarakat tidak mampu dapat menikmati hunian yang lebih layak lagi.

"Marilah kita kembangkan ketenggang rasaan yang baik, karena kita hidup di negeri tercinta secara bersama-sama, saling sayang menyayangi, saling bantu membantu, saling bertenggang rasa, berempati terutama pada saudara-saudara kita yang kurang mampu", ajak Danrem.

Sementara, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengapresiasi TNI-Polri dan komponen masyarakat yang telah membangun rumah layak huni untuk kelompok tani Yudistira di Kabupaten Tangerang ini. "Saya mengapresiasi atas pembangunan rumah layak huni dan renovasi rumah yang telah di bangun, Kabupaten Tangerang juga mempunyai program gebrak pak kumis untuk membangun rumah layak huni," katanya.

Di waktu yang sama Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Arh S.S. Bandjar menjelaskan, pembangunan rumah layak huni ini sudah yang ke-8.

"Tentunya kami bersama komponen lainya terus bersinergi dalam membantu meringankan warga masyarakat. Ini merupakan bukti TNI peduli terhadap rakyat,Dan juga semoga apa yang kita perbuat ini, kelak menjadi ladang kebaikan untuk kita semua."Ujar Dandim".

(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama