Patroli Malam Hari, Sat Samapta Sasar Titik Rawan Kamtibmas di Wilayah Klungkung
ANEKAFAKTA.COM,Bali
Polda Bali – Polres Klungkung
Antisipasi tindak kriminalitas, gangguan keamanan serta penyakit masyarakat, Patroli Sat Samapta Polres Klungkung yang diawaki Danru 2 Aipda I Wayan Putu Wijana bersama Anggota Sat Samapta laksanakan patroli malam hari di wilayah Klungkung. Senin,(23/01/2023)
Patroli malam hari bertujuan guna mencegah dan mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas 3 C ( Curat, Curas dan Curanmor ) serta penyakit masyarakat.
Patroli Sat Samapta yang di laksanakan Pada malam hari menyasar DTW Kertagosa, Pasar Senggol Semarapura, Pasar Galiran serta menyambangi kompleks Perkantoran, Perbankan serta rumah padat penduduk dan seputaran Jalan Baypass Ida Bagus Mantra. Dalam pelaksanaannya personel Sat Samapta juga sempatkan lakukan dialogis dengan warga yang ditemui.
Aipda I Wayan Putu Wijana mengatakan, kami laksanakan patroli selain cegah terjadinya tindak kriminal dan penyakit masyarakat juga kami sampaikan pesan dan himbauan Kamtibmas, seperti saat ini kami temui beberapa warga masyarakat yang masih beraktifitas pada malam hari kami himbau agar turut dalam upaya Polri memberi rasa aman lingkungan masing masing dengan ikut berpartisipasi menjaga lingkungannya.
Kasat Samapta Polres Klungkung Iptu Anak Agung Made Suastika,S.H., menambahkan, kami perintahkan Personel untuk tingkatkan patroli khusunya malam hari, untuk cegah tindak kejahatan serta penyakit masyarakat, di titik titik yang kami anggap rawan seperti jalan sepi, dan tempat tempat Keramaian yang sering di kunjungi oleh masyarakat harapan kami dapat tekan terjadinya 3C, Pungkasnya
Dudik/Red
Posting Komentar