Cek Kapal Tongkang Terdampar Ini Temuan Camat Bontomatene

Cek Kapal Tongkang Terdampar 
Ini Temuan Camat Bontomatene

ANEKAFAKTA.COM,Sulsel

Informasi kapal tongkang terdampar di perbatasan Desa Maharayya, dan Kelurahan Batangmata, Kecamatan Bontomatene Kabupaten Selayar Sulawesi Selatan ditindaklanjuti dengan sigap dan cepat oleh jajaran Pemerintah Kecamatan Bontomatene yang dipimpin langsung Camat, Andi Rusmin, S. Sos, bersama Danpos TNI-AL yang didampingi anggota. 


Giat pengecekan dilakukan bersama sama jajaran Aparat Kepolisian gabungan Polres Kepulauan Selayar dan Polsek Bontomatene. 

Pengecekan kapal tongkang oleh Aparat Kepolisian dipimpin Kapolsek Bontomatene, IPTU Suhardiman didampingi Kades Maharayya. 

Camat Bontomatene, Andi Rusmin, S. Sos, membenarkan informasi terdamparnya kapal tongkang yang berlokasi di perbatasan Desa Maharayya dan Kelurahan Batangmata, Senin, (2/01) pagi. 

Informasi tersebut benar adanya, dan dari hasil pengecekan yang kita lakukan, kapal dimaksud, diketahui bernama KM. Kalimantan Abadi 02.


Kapal terdampar bersama muatan batu bara.  Personil Basarnas dan  syahbandar juga telah turun melakukan pengecekan serupa ke lokasi tempat terdamparnya kapal tongkang, jelas Rusmin, saat di konfirmasi wartawan via sambungan saluran telefon selular, Senin, (02/01). (FS)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama