Tinjau Progres Pembangunan Jembatan Darurat
Kabid Darlog Beberkan Komitmen BPBD
ANEKAFAKTA.COM,Sulsel
Komitmen penanggulangan kedaruratan disampaikan kepala bidang darurat dan logistik (Bid Carlos) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Selayar Sulawesi Selatan, Andi Bahar Arsyad, saat melakukan peninjauan lokasi pembangunan jembatan darurat di perantaraan Dusun Pinang Jaya dan Lembang Jaya, Desa Patilereng, Selasa (20/12) siang.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mewakili Pemerintah Kabupaten Selayar akan l terus berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Provinsi Sulawesi Selatan yang bertanggungjawab secara tekhnis melaksanakan pengerjaan dan pembangunan jembatan darurat.
BPBD akan tetap bertanggungjawab untuk melakukan upaya pemenuhan kekurangan kebutuhan dalam kegiatan pembangunan jembatan darurat mulai dari ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) sampai kebutuhan excavators.
Ketersediaan material pohon kelapa sendiri akan ditanggulangi aparat pemerintah desa melalui jalur koordinasi dengan pemilik lahan dan pohon kelapa, pungkas Andi Bahar Arsyad di sela sela hujan
deras yang mengiringi suasana peninjauan progres pembangunan jembatan darurat oleh lima personil BPBD. (FS/Red)
Posting Komentar