Sambangi Blok Hunian, Kalapas Pastikan Keamanan dan Kesehatan WBP



Sambangi Blok Hunian, Kalapas Pastikan Keamanan dan Kesehatan WBP 


Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bengkulu, Ade Kusmanto turun langsung untuk melakukan pengawasan dan kontrol keliling blok hunian para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), bersama kajaga, wadanjaga, petugas pengamanan, serta petugas klinik lapas. Sabtu (22/10/2022)

Hal ini dilakukan guna deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban serta memberikan nasihat kepada WBP agar selalu menjaga kesehatan. Kalapas memastikan semua warga binaan dalam keadaan baik dan mengetahui secara langsung kondisi kesehatan. 

Selain itu, Kalapas turut serta langsung memberikan vitamin dan obat-obatan yang dibutuhkan para warga binaan yang dibagikan setiap minggunya oleh klinik lapas.

Dalam kesempatan itu juga, ia menyapa dan memberi salam para WBP untuk mendengar hal yang ingin disampaikan WBP sehingga nantinya kebijakan yang akan dibuat sesuai dengan apa yang mereka butuhkan agar tepat sasaran.

Ia juga mengingatkan kepada Komandan dan Wadanjaga untuk diteruskan ke petugas blok yang untuk selalu waspada saat bertugas dan mengedepankan sifat humanis agar warga binaan merasa aman dan nyaman.

"Kita harus selalu waspada dalam setiap pelaksanaan tugas dan bertanggung jawab, kedepankan sikap humanis dan persuasif dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang timbul," tegasnya.

Eva/Red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama