Kapolres Kutai Kartanegara Bersama Forkopimda Hadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Desa Terpilih
Kapolres Kutai kartanegara AKBP Hari aRosena bersama Forkopimda menghadiri Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Kepala Desa (Kades) yang terpilih Periode 2022 – 2028,bertempat di Gedung Putri Karang Melenu Kec. Tenggarong Seberang, Kamis (28/9/22).
Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Kades terpilih ini dipimpin langsung oleh Bupati Kutai kartanegara Edi Damansyah.
Bupati menyampaikan selamat kepada para kepala desa yang diambil sumpah yang baru dilantik dan saya mengucapkan terimakasih kepada kepala desa yang lama atas pengabdiannya selama menjabat sebagai kepala desa.
Ia meminta kepada Kades terpilih agar Evaluasi yang baik karena kurun waktu 2 bulan penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan dan semua yang baik sehingga nanti di dalam pelaksanaan persiapan Bagaimana mengevaluasi rencana kerja pemerintahan desa yang untuk penetapan APBD Desa tahun 2023 ini memerlukan kerja cepat.
Satu harapan saya, dari awal prosesi sampai dengan acara selesai pelantikan ini agar betul-betul dicamkan dalam hati untuk dapat memperbaiki situasi dan kondisi di Desa kita masing masing untuk menjadi lebih baik kedepannya.
''Saya yakin dan percaya rekan rekan dapat menjalankan tugas dengan baik sebagai kepala Desa,''kata Bupati.
Sementara itu, Kapolres Kutai Kartanegara, AKBP Hari Rosena Mengucapkan selamat kepada Kades terpilih yang telah dilantikm semoga dapat melaksanakan tugas sebagai Kades yang amanah serta dicintai masyarakatnya.
Alhamdulillah, berkat sinergitas TNI-Polri jajaran Polres Kutai Kartanegara beserta pihak terkait, pesta rakyat ini dapat berjalan dengan tertib,aman dan lancar.
"Semoga sinergitas Polres Kutai Kartanegara dan Pemkab Kutai Kartanegara hingga di tingkat desa, dapat terus di tingkatkan guna menjaga situasi yang tetap aman, damai dan kondusif diwilayah Kabupaten Kutai Kartanegara,"demikian pungkasnya.
Posting Komentar