Bidkum Polda Bali Gelar Penyuluhan Hukum di Polres Klungkung


Bidkum Polda Bali Gelar Penyuluhan Hukum di Polres Klungkung


Dalam rangka kegiatan penyuluhan hukum Polres Klungkung Menerima kunjungan dari Tim Bidkum Polda Bali yang dipimpin langsung Kompol I Wayan Darmika Suputra,S.H.,M.H., Jabatan Kasubbidsunluhkum Bidkum Polda Bali bersama dengan  Kompol I Ketut Soma Adnyana,S.H.,M.H., Jabatan Ps. Advokad Madya 1 Subbidbankum Bidkum Polda Bali,Penata TK I Titin Syami Jabatan Paur 3 Subbidsubluhkum Bidkum Polda Balidan Akp I Made Sadia Jabatan Paur Keu Subbagrenmin Bidkum Polda Bali.

Hadir Wakapolres Klungkung Kompol Dewa Ketut Darma Aryawan,S.T..M.M,  Bertempat di Aula Jalaga Dharma Pandhapa Polres Klungkung bersama Para Perwira dan Bintara sebanyak 50 Orang di Polres Klungkung, Selasa (4/10/2022).

Dalam sambutannya Wakapolres Klungkung Kompol Dewa Ketut Darma Aryawan,S.T..M.M,   mengucapkaan terima kasih dan selamat datang di Polres Klungkung kepada Tim Bidkum Polda Bali, yang berkenan hadir di Polres Klungkung untuk memberikan pengetahuan serta penyuluhan hukum kepada Personel Polres Klungkung yang berjumlah 50 orang. 

"Dengan adanya sosialisasi dan penyuluhan hukum ini diharapkan semua personel lebih mengetahui tentang Problematik dalam penanganan Perkara yang berpotensi Gugatan Praperadilan di Polda Bali dan Perizinan, Pengawasan dan Pengendalian Senpi Standar Polri, Senpi Non Organik Polri/TNI dan Peralatan Keamanan yang di golongkan senpi."

Kompol I Wayan Darmika Suputra,S.H.,M.H., mejelaskan, dilaksanakan kegiatan penyuluhan Hukum ini guna memberikan pemahaman kepada personil Polres Klungkung, tentang ketentuan perundang-undangan yang terkait pelaksanaan tugas polri sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat, dan penegakan Hukum sehingga dalam pelaksanaan tugas tidak terjadi kesalahan serta pelanggaran-pelanggaran yang dapat menurunkan citra institusi kepolisian di masyarakat.

"Disini kami dari Bidang Hukum Polda Bali akan memaparkan rangkuman materi dalam penegakan hukum secara garis besar sebagai acuan dalam pelaksanaan tugas," pungkasnya.

Eva/Red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama