Genppari Siap Jadi Mitra Strategis Pemkab Rohul Untuk Mewujud Potensi Wisata Negeri Seribu Suluk Jadi Destinasi Nasional


Genppari Siap Jadi Mitra Strategis Pemkab Rohul Untuk Mewujud Potensi Wisata Negeri Seribu Suluk Jadi Destinasi Nasional

Rokan Hulu,anekafakta.com

Pengurus DPD Pegiat Ragam Wisata Nusantara  Gerakan Nasional Pecinta Pariwisata Indonesia  (Prawita GENPPARI ) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) giat  silahturahim dan sekaligus melaksanakan rapat perdana tentang program kerja di Pondok Kafe Kita, Samping Kantor Pengadilan Agama  (PA) di Jalan Lintas Kilometer KM 1 di Desa Koto Tinggi Kecamatan Rambah, Jumat (9/4/2021).

Rapat dibuka Wakil Sekeretaris Apan dihadiri Ketua Ade Irwan Hudayana, Wakil Ketua Risky Nanda, Bendahara Hayati S Pd Wakil Bendahara Kasmawati S Pd dan seluruh Ketua Bidang dan Anggota

Disampaikan Wakil Sekeretas Aspan rapat ini dalam merevisi pengurus  DPD  Parwita Genppari Rohul  dalam  meningkatkan kinerja dan terlaksananya komunikasi yang baik antar pengurus kedepan.

"Kita juga membicarakan tentang program kegiatan Genppari Rohul kedepan diantaranya wisata yang ada di Rokan Hulu mendukung program kegiatan perayaan Hari Idul Fitri mendatang," lanjutnya.

Masih di tempat yang sama, Ketua DPD Genppari  Rohul menyampaikan   bahwa Ketua DPW Riau  Rusli beserta rombongan akan datang dan sekaligus mengunjungi tempat wisata di kabupaten Rohul.

"Mereka akan melihat potensi dan keunggulan wisata di Rohul yang berjuluk Negeri Seribu Suluk," imbuhnnya.

Ditambahkan Ade, Kabupaten Rohul memiliki banyak potensi wisata yang sangat luar biasa,   jika dikelola signifikan dengan optimal bisa bersaing atau go Nasional bahkan internasional.

"Potensi-potensi itu, yakni wisata religi (Negri Seribu Suluk) Wisata  history  (Benteng Tujuh Lapis Pahlawan Nasional Tuanku Tambusai, Istana Tokoh Nasional Syafrudin Prawiranegara dan lainnya," kata Ade Irawan di dampingi Kabid Hubungan Antar Lembaga, Endar Rambe S Sos, Sabtu (10/4/2021).

"Bahkan tak kalah menariknya potensi alam lainnya, seperti Air Panas, Hapanasa, Jelajah Rimba dan lainnya," sebutnya.

" Intinya Prawita GENPPARI siap menjadi mitra strategis Pemkab Rohul, khusus dinas Pariwisata, jika ada dukungan signifikan kita siap ekspose potensi wisata Rohul di Kementerian Parawisa (Kemenpar)," tambahnya.

"Karena secara nasional, Pemerintah Pusat dinilai sangat mendorong kemajuan dan pengembangan wisata saya yakin Rohul memiliki potensi wisata destinasi nasional," tutu Ade mengakhiri.

Post a Comment

أحدث أقدم