Bawa Toa Babinsa Imbau Warga Disiplin Prokes Saat di Dalam Pasar
Tangerang,anekafakta.com
Untuk memutus penyebaran virus Covid 19, setiap hari Babinsa Koramil 04/Ciledug Kodim 0506/Tgr Serda Deli sambil membawa toa (pengeras Suara) mengajak warga binaan Kelurahan Kreo Utara Kecamatan Larangan Kota Tangerang, mentaati Prokes saat kegiatan di dalam pasar.
Serda Deli Babinsa Kelurahan Kreo Utara Koramil 04/Ciledug Kodim 0506/Tgr melakukan Serbuan Teritorial (Serter) agar warga masyarakat mentaati protokol kesehatan. kendati saat ini virus Covid 19 melandai.
Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Bambang Hery Tugiyono melalui Danramil 04/Ciledug Kapten Inf Tarsan, Kamis (15/04/2021) mengatakan, Serter Babinsa Kreo Utara dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan menerapkan PPKM, agar tidak meningkat.
"Penegakan Protokol Kesehatan dalam rangka membantu program Pemerintah melalui Serter untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 di wilayah Koramil 04/Ciledug," ujarnya.
Dijelaskan, anggota Koramil 04/Ciledug melakukan penegakan Prokes di wilayah binaan agar para warga mentaati peraturan pemerintah untuk tetap memakai masker, menjaga jarak dan membawa hand sanitizer.
Red/anekafakta.com
(sumber kodim 0506/Tgr).
إرسال تعليق