Gencar Koramil 09/Mauk Gelar Operasi Massa PPKM di Malam Hari
Tigaraksa,ANEKAFAKTA.COM
Upaya dalam penekanan pengendalian penularan Covid 19, Koramil 09/Mauk Kodim 0510/Trs gencar melaksanakan kegiatan operasi massa PPKM malam di wilayah Kecamatan Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Rabu (24/02/2021).
Kegiatan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) bertujuan untuk membatasi kegiatan masyarakat dalam rangka mencegah penyebaran Covid 19, melalui kerumunan warga.
Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I E Siregar melalui Danramil 09/Mauk Kapten Arh Mulyono, menyampaikan, dalam PPKM di wilayah Koramil 09/Mauk masih didapati warga masyarakat yang tidak mengikuti ketentuan Pemerintah yaitu, Protokol Kesehatan.
"Malam hari ini sasaran operasi PPKM adalah Jalan Raya Tegal Kunir, Jalan Raya Jati Waringin dan Jalan Buaran Jati," jelasnya.
Menurutnya, dalam melakukan Operasi PPKM di wilayah tersebut untuk menekan penyebaran, agar tidak bertambah orang yang terpapar Covid 19, untuk itu Koramil 09/Mauk bersama tiga pilar terus melakukan operasi PPKM siang malam.
"Untuk itu saya mengimbau kepada warga masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak mencuci tangan dengan sabun dan menghindari kerumunan," tutupnya.
Koramil 09/Mauk dilakukan 2 personil di pimpin Serda Suyanto, Polsek Mauk 6 personil dan Satpol PP Kecamatan Mauk.
Red/anekafakta.com
(sumber Kodim 0510/Trs).
Posting Komentar