Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke- 74, Polsek Johar Baru Jakpus Berikan Wastafel Portable Untuk Warga
Jakarta,ANEKAFAKTA.COM
Dalam rangka HUT Bhayangkara yng ke- 74, "Bhayangkari Peduli Covid-19 kembali melaksanakan Bakti Sosial (Baksos), di mana pada kali ini, melalui Kepolisian Sektor (Polsek) Johar Baru jajaran Polres Metro Jakarta Pusat dengan memberikan bantuan (Emphaty Building) 1 (satu) unit Wastafel Portable untuk warga RW 07 Tanah Tinggi Jakarta Pusat yang masuk dalam Zona Merah Covid-19.
Kegiatan ini di gelar pada hari Senin, 29 Juni 2020, Pukul : 10.30 WIB di wilayah RW 07 Tanah Tinggi Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat.
Dalam kegiatan ini, Kapolsek Johar Baru Jakarta Pusat, Kompol Supriadi SH, MH yang memberikan langsung bantuan tersebut.
"Pemberian Bantuan Wastafel Untuk warga Rw 07 Tanah Tinggi Johar Baru dari Bhayangkari Peduli Covid-19 Oleh Ketua Bhayangkari Cabang Jakarta Pusat." Ujar Kapolsek.
Pemberian bantuan yang di wakilkan oleh Kapolsek Johar Baru, Kompol Supriadi, SH, MH tersebut di terima oleh Ketua RW 07 Tanah Tinggi Muchtadi Fallah selanjutnya Wastafel. yang selanjutnya di tempatkan/di pasang di akses pintu masuk ke wilayah Rw 07 Tanah Tinggi.
Melalui rilis yang kami terima, Ketua RW 07 Menyampaikan Ucapan Terima Kasih atas bantuan ang di berikan lleh Bhayangkari kepada warga yang terdampak Covid 19 yang masuk dalam zona merah.
"Semoga Bermanfaat dan bisa mencegah meluasnya virus corona di wilayah Rw 7 Tanah Tinggi." Ucapnya.
Dalam pelaksanaan pemberian bantuan ini, kegiatan berlangsung dengan aman dan kondusif.
Eva/Red
Posting Komentar