Di Tengah Pandemi Covid-19, Freddy Sianturi Keluarkan Single Rohani Ke-2

Di Tengah Pandemi Covid-19, Freddy Sianturi Keluarkan Single Rohani Ke-2


Freddy Sianturi kembali berkarya dengan single rohani keduanya yang berjudul 'Kini Kubersyukur'. Freddy, pria muda dari Kota Medan dan juga seorang 'Pelayan Tuhan' yang setia, merilis lagu pertamanya 'Agar Kusetia' beberapa waktu lalu. Profil dan single pertamanya itu pernah dimuat di berbagai media saat peluncurannya hampir setahun lalu.

Adapun lagu 'Kini Kubersyukur' ini merupakan ciptaannya sendiri. Inspirasi lagu tersebut lahir dari kondisi hidupnya sendiri. Pada bulan Agustus 2019, saat Freddy merenungkan hidupnya sendirian di Kota Jakarta yang penuh dengan rintangan dan hambatan, dirinya teringat akan sosok Almarhum ayahnya.

"Sosok Ayah di mata Freddy adalah seorang Ayah yang sangat mendukung dan mengerti akan dirinya. Pada saat itulah, timbul di dalam hatinya satu kalimat yang sangat kuat yang Tuhan kasih di dalam hatinya yaitu untuk selalu bersyukur atas semua yang telah terjadi. Maka terciptalah lagu 'Kini Kubersyukur'," ungkap Freddy kepada pewarta media ini melalui jaringan WhatApps-nya beberapa hari yang lalu.

"Puji Tuhan, pada awal Februari 2020 ini, single rohani lagu 'Kini Kubersyukur' diproduksi dalam bentuk video. Dan, pas pada bulan Maret 2020 saat menyelesaikan mixing dan editing video ini, kita semua dikejutkan dengan pandemi global yang disebut Covid-19 dimana virus ini sudah masuk dan menyebar di Indonesia," jelas Freddy lagi.

Semua orang dipenuhi dengan cemas, khawatir, ketakutan dan depresi akan wabah ini. Banyak orang yang telah menjadi korban wabah ini, kehilangan anggota keluarga, teman, kerabat, bahkan kehilangan pekerjaan, penghasilan dan banyak juga tenaga medis yang meninggal karena wabah ini.

Tidak ada yang terjadi secara kebetulan. Freddy juga sangat meyakini, bahwa semua yang terjadi di dunia ini atas kehendak Tuhan Yang Maha Kuasa.

"Semua yang terjadi di dunia ini atas seijin dan kehendak Tuhan Yang Maha Kuasa. Lagu 'Kini Kubersyukur' sangat pas sekali dengan situasi yang sekarang sedang terjadi, dan itupun tidak kebetulan lagu ini tercipta, semua atas izin dan kehendak-NYA," ujar Freddy.

Sekarang lagu 'Kini Kubersyukur' sudah dapat kita dengar dan nikmati melalui situs jejaring video bersama YouTube dan bisa didengarkan oleh siapa saja, dimana saja dan kapan saja. "Hendaklah kita selalu mengucap syukur walau apapun yang terjadi, seperti lirik dalam lagu ini," kata Freddy dengan sukacita.

Verse:
BAPA sungguh besar KasihMU BAPA
Tiada yang s'pertiMU
Sungguh Kubersyukur 2x

KAU Tuhan yang s'lalu mengerti setiap kehidupanku.

Reff:

Kini kubersyukur
Memuji Engkau ya Tuhanku 
Kini Kubersyukur 
Memuji Engkau ya Yesusku

Sebab KAU jadikanku
Serupa dan segambaranMU
KasihMU nyata sungguh nyata
Untuk selamanya

Ayo semuanya, klik dan dengerin ya lagunya di link ini: https://www.youtube.com/watch?v=A8zCUEgTDmY&feature=youtu.be 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama