Jaksa Stevi Ayorbaba Terpilih Memimpin KNPI Kota Sorong

Jaksa Stevi Ayorbaba Terpilih Memimpin KNPI Kota Sorong


Seorang Jaksa terpilih sebagai Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia ( KNPI ) Kota Sorong. Jaksa bernama Stevi Stalon Ayorbaba itu terpilih dalam Musyawarah Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia ( Musda KNPI) Kota Sorong  ke V, yang berlangsung di Vega Hotel, Kota Sorong, pada Rabu (18/12/2019).

Dalam Musda dan pemilihan Ketua KNPI tersebut,  Stevi yang saat ini menjabat sebagai Kasubsi Tipikor Kejaksaan Negeri Sorong (Kejari Sorong) memperoleh sebanyak 37 suara. Dia mengalahkan kandidat lainnya yaitu Sulaiman yang hanya mendapatkan 2 suara.

Sebelumnya, terdapat 3 kandidat yang memperbutkan kursi Ketua KNPI Kota Sorong,namun berdasarkan kesepakatan forum Musda, kandidat atas nama Robianus didiskualifikasi karena tidak hadir dalam Musda tersebut.  

Saat menyampikan visi dan misinya, pria asli Papua ini berjanji akan mengembangkan potensi pemuda di Papua Barat,khususnya Kota Sorong.

Bagi Stevi, peran pemuda di Papua Barat sangat besar dalam memajukan suatu daerah. Namun apabila hal tersebut tidak diatur dengan baik, maka potensi itu akan hilang dengan begitu saja.

"Visi kami adalah menjadikan KNPI sebagai rumah kita bersama," ujar  Stevi.

Jaksa yang bertugas di Kejari Sorong itu menegaskan, ada 3 hal yang akan dilakukannya dalam kepemimpinannya sebagai Ketua KNPI Kota Sorong,yaitu mempersatukan pikiran dan tindakan pemuda,berdayakan potensi pemuda berperan aktif dalam konsolidasi keorganisasian.

Konsolidasi organisasi, lanjutnya, adalah upaya untuk merumuskan doktrin dan sekaligus menegakkannya dalam setiap tindakan organisasi.

Lebih lanjut, disampaikan Stevi, konsolidasi juga untuk mempersiapkan pemuda yang handal dan cakap dalam pencapaian cita-cita organisasi. "Untuk mempersiapkan system dan struktur yang dapat menjawab tantangan, memenuhi kebutuhan dan menghadapi persoalan," jelas Stevi.

Red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama