Ket Foto: Closing Fusion SMAN 7 Tangsel 2019
Acara Puncak Closing Fusion SMAN 7 Dihadiri Siswa/i SMP Dan SMA Se Jabotabek
ANEKAFAKTA.COM,TANGSEL
Sabtu sore hingga malam hari (7/12/2019) telah digelar acara " Closing Fusion SMAN 7 Tangsel 2019" dengan mengusung tema "Theme Park" bertempat di halaman sekolah tersebut.
Acara tersebut dihadiri sekitar 2600 siswa SLTP SLTA Se Jabotabek dan merupakan acara puncak dari rangkaian kegiatan lomba olah raga sebelum nya seperti Futsal, Basket Ball, Volly Ball, Mobile legend dan lain nya.
Pada kesempatan kemarin, Hamdari , Kepala SMAN 7 Tangsel telah membuka acara Closing Fusion dihadapan siswa/i SMAN 7 dengan penuh suka cita, meng amanat kan nasehat dan pesan pada seluruh anak didik nya. " Tolong seluruh panitia dan siswa yang hadir dapat menjaga ketertiban acara dari awal hingga selesai, sekolah telah memberikan izin, semoga acara berjalan lancar sesuai harapan ", ungkap Hamdari.
Kemudian Kasek Hamdari , mengatakan " acara ini didukung penuh oleh siswa, ortu, guru dan beberapa sponsor. Acara ini merupakan kegiatan rutin tahunan, merupakan angkatan ke IV dari SMAN 7, artinya kami sudah cukup berpengalaman melaksanakan kegiatan semacam ini. "Berbekal dari pengalaman sebelum nya acara tahun ini dirancang/ dipersiapkan dengan konsep acara lebih baik dan meriah ", tutur Hamdari.
Ditengah kesibukan nya, Danan Jaya, selaku Koordinator Kegiatan/Pembina OSIS/Guru Bhs. Indonesia SMAN 7 Tangsel pada awak media, ia mengatakan " acara ini melibatkan seluruh siswa/i kelas X, XI, XII dan guru internal. Untuk keamanan acara ini kami dibantu oleh Aparat dari Polsek Serpong dan Koramil setempat ," ungkap Danan Jaya.
"Kami berharap acara ini membawa input dan output yang baik bagi anak didik, sebagai salah satu upaya mengembangkan potensi anak didik kedepan nya. Anak didik tidak hanya sekedar tau teori semata, acara ini bagian dari praktek KBM. Naafi , siswa kelas Xll IPS.2 dipilih sebagai ketua pelaksana Closing Fusion 2019 bersama Tim sukses menggelar acara. "Mereka yang bergerak , mereka wajib menjaga kekompakan dan nama baik. Tawuran antar sekolah bisa diminimalisir dengan kegiatan sporty seperti ini ". Disamping itu ada pula "penerapan pembelajaran tehnik mencari uang sesuai KBM bidang ekonomi. Ada pula penerapan tehnik ber negosiasi dengan pihak luar, sesuai KMB bidang Bhs. Indonesia", demikian pungkas Danan.
MERCY/RED
Posting Komentar