Kapolres Cilegon Polda Banten Distribusikan Bantuan Tunai Untuk PKL dan Warung


Kapolres Cilegon Polda Banten Distribusikan Bantuan Tunai Untuk PKL dan Warung


Kapolres Cilegon Polda Banten menyalurkan Bantuan Tunai bagi Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW) dan Sembako,Kegiatan pemberian bantuan Secara Door To Door System Kp Pengrango Desa Lambang Sari Kec Bojonegara Kab Serang. Senin (04/10/2021).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, S.ik, SH diwakili Kapolsek Bojonegara Polres Cilegon IPTU Indra Darmawan menerangkan bahwa Kapolres Cilegon langsung memberikan bantuan kepada pedagang kaki lima atau pemilik usaha warung dan Sembako, Secara Door To Door System di wilayah kecamatan Bojonegara. 

Indra menjelaskan, pedagang kaki lima atau pemilik usaha warung yang menerima bantuan ini telah melalui proses validasi sehingga dipastikan, penerima bantuan belum pernah menerima bantuan sebelumnya. "Juga sudah diverifikasi bahwa penerima benar PKL dan pemilik warung.

Dikatakan Indra, Pelaksanaan pendistribusian BTPKLW dan Sembako ini merupakan bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat pada situasi pandemi Covid-19. Kali Ini secara langsung diberikan Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, S.Ik, S.H Kepada Salah Satu Warga atau Pedagang Atas Nama *Jamahsari yang beralamat Kp Pengrango Desa Lambang Sari Kec Bojonegara Kab Serang* Sebagai pedagang kaki lima dan pemilik usaha warung yang menjadi Penerima. Ujarnya, Penerima manfaat bantuan telah melalui proses validasi sehingga dipastikan, penerima bantuan belum pernah menerima bantuan sebelumnya

"Jamahsari mengucapkan terima kasih kepada bapak kapolres cilegon dan Bapak Kapolsek Bojonegara yang sudah memberikan bantuan kepada kami semoga bapak-bapak polisi diberikan kesehatan dan kelancaran dalam melaksanakan tugasnya dan lebih dicintai masyarakat."

Kami berharap Bantuan yang diberikan digunakan dengan sebaik-baiknya untuk mengembangkan usaha PKL dan warung. Juga berharap, bantuan yang diberikan dapat berdampak terhadap pulihnya ekonomi masyarakat. Dan Kami juga mengingatkan agar masyarakat disiplin melaksanakan protokol kesehatan. Juga mengajak masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi untuk memiliki kekebalan tubuh sehingga membentuk herd immunity. Tambah IPTU Indra

"Harapannya, bantuan yang diberikan dapat berdampak terhadap pulihnya ekonomi masyarakat," tandasnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama